img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi

IntipSeleb Lokal – Artis sekaligus pembawa acara, Uya Kuya menyerahkan barang bukti tambahan soal kasus dugaan penipuan dan penggelapan yang menyeret nama Medina Zein sebagai terlapor. Uya Kuya mengaku tak akan membuka pintu damai dengan terlapor.

Hal ini karena Uya Kuya ingin memberikan efek jera kepada Medina Zein. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Uya Kuya Tutup Pintu Damai

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Uya Kuya enggan membuka pintu damai dengan Medina Zein soal kasus dugaan penipuan dan penggelapan yang ia laporan beberapa waktu lalu. Meski uangnya dikembalikan, Uya tetap bersikukuh untuk melanjutkan laporannya ini.

"Ya, lanjutlah. Kan dari dulu kalau mau balikkin, dari dulu lah ya," ungkap Uya Kuya kepada awak media di Polda Metro Jaya pada Senin, 22 November 2022.

Menurutnya, ketika kasus ini bergulir di awal, Media Zein enggan mengembalikan uangnya. Alih-alih mengembalikan, Medina Zein malah marah dan mengancam akan melaporkan Uya Kuya ke polisi.

"Pas dulu saya tawarkan untuk kembalikan, kan saya bilang, balikin aja, enggak usah dilebihin, enggak usah dikurangi, langsung semuanya full," ujarnya.

"Tapi, kan pada saat itu kan yang terjadi malah saya diomel-omelin, saya dimaki-maki, diancam dilaporin. Ini hal yang udah beda Lah," imbuhnya.

Lebih lanjut, Uya Kuya mengaku ingin memberikan efek jera kepada Medina Zein. Ia tak ingin ada korban lain di luar sana yang mengalami nasih serupa dengannya.

"Efek jera lah supaya tidak ada orang orang lain yang mengalami nasib yang sama. Seperti gue dan orang lain," ucapnya.

Uya Kuya Dapati Kasus Lain

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Uya Kuya mengaku bukan hanya mengalami kerugian secara materi saja. Ia pun merasa waktu dan tenaganya terbuang sia-sia karena mengurus kasus dengan Medina Zein ini.

"Bisa dibilang waktu, kita juga diancam, ditakut-takutin, diancam dilaporin polisi juga," kata Uya Kuya.

Selain itu, ternyata Uya Kuya mendapati fakta bahwa ada beberapa orang yang juga mengaku sebagai korban dari Medina Zein. Uya menyebut setelah laporannya ini, ada beberapa laporan lain yang kembali menyeret nama Medina Zein.

"Tapi, ternyata setelah kasus ini naik, ternyata yang mengalami nasib seperti saya banyak. Dan akhirnya mereka baru mulai lapor," terangnya.

Sebelumnya, Uya Kuya melayangkan laporan dengan terlapor Medina Zein atas kasus dugaan penipuan. Laporan ini dilayangkan pada 12 Mei 2022 lalu.

Atas hal ini, Medina Zein disangkakan Pasal 28 ayat (1) juncto Pasal 45A ayat (1) UU RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE dan/atau Pasal 378 KUHP dan/atau Pasal 372 KUHP dan/atau Pasal 3, 4, 5 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang TPPU.(prl).

Topik Terkait