img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Lokal – Memiliki popularitas sangat besar dan dikagumi banyak orang, sosok Raffi Ahmad memang selalu menjadi sorotan. Kesuksesan berbagai usaha yang dijalaninya bersama sang istri, Nagita Slavina, membuat keduanya berhasil membangun lagi rumah mewah di Andara.

Inilah mengapa, Raffi dilekatkan dengan julukan ‘Sultan Andara’. Seperti apa penampakan rumah barunya ini? Yuk intip sama-sama!

Penampakan Rumah Raffi Ahmad

Instagram.com/raffinagita1717
Foto : Instagram.com/raffinagita1717

Proses rumah baru Raffi dan Nagita nampaknya sudah mendekati seratus persen. Hal ini terlihat dari unggahan terbaru Raffi yang menunjukkan bagaimana penampakan rumah barunya itu.

Menggunakan arsitek eksterior ternama, rumah Raffi ini dibangun dengan konsep rumah super mewah bak tipe di luar negeri. Nuansa warna bumi, yaitu coklat dan krem melekat pada bagian dinding dan jendela rumah Raffi Ahmad. Dilengkapi juga dengan akses warna hijau dari tanaman di depan rumah yang bikin pemandangan makin sejuk. Bangunan megah dan mewah tersebut persis seperti model rumah-rumah keren di Eropa.

Topik Terkait