img_title
Foto : Instagram/vindes.ig

IntipSeleb LokalRaffi Ahmad namanya selalu mencuri perhatian publik. Tak hanya soal prestasinya, kepeduliannya dan perhatiannya kepada anak-anak Desta pun jadi sorotan.

Sebagaimana diketahui setelah pertandingan Raffi Ahmad memberikan piala kemenangan ke anak-anak Deddy Mahendra Desta alias Desta. Lantas apa alasannya? Yuk simak ulasan berikut!

Alasan Beri Piala ke Anak-anak Desta

YouTube/VINDES
Foto : YouTube/VINDES

Dalam ajang Tiba-Tiba Tenis, ada salah satu momen yang membuat publik terharu, yakni ketika Raffi Ahmad memberi piala dan mencium kening anak-anak Desta. Momen tersebut ramai jadi sorotan, menanggapi hal itu, kakak Syahnaz Sadiqah memberikan keterangannya.

"Pas gue menang kan, lempar raket spontan kan, seneng banget. Abis itu gue muter, gue tos-tosan sama anak gue, pas lagi muter, kan layar gede," ungkap Raffi Ahmad dilansir Intipseleb di salag satu acara stasiun televisi, pada Selasa 15 November 2022.



Gue lihat desta lagi ngelihat anaknya nangis, sekejap kan gue juga merasa kalau itu diposisi gue juga gitu terus gue samperin dia 'sorry ya' kan gue jadi gak enak, makanya 'sorry ya, ya kalau menang kalah, kita tahu ini pertandingan, jadi nangis kan'," sambungnya

Tak hanya itu saja. Menurut Raffi Ahmad dalam pertandingan tak hanya punya skill yang hebat saja, namun dukungan moral perlu diterapkan.

"Ujung-ujungnya pas kita bertanding, skill penting, tapi yang terpenting itu dukungan moral buat mental kita kuat. Karena mental yang bicara saat itu," tuturnya pria berusa 35 tahun tersebut.

Rafathar Akui Bangga Terhadap Raffi Ahmad

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Lebih lanjut. Pemilik nama lengkap Raffi Farid Ahmad ini menceritakan bahwa putra sulungnya, Rafathar sangat bangga kepadanya.

"Dan rafathar pas selesai pertandingan kan tidur, pas paginya ngomong gini tumben-tumbenan
"Aa bangga loh sama papah, papah main tenisnya keren, Aa jadi pengen main tenis, aa banhga papah menang, juara," ucap Raffi Ahmad.

"Karena bilang sebelumnya, itu kan hari ayah sebelum bertanding kan pada ngasih kue si Rafathar, Gigi, Rayyanza, terus katanya selamat hari ayah, terus gue tanya bercanda "kadonya mana?" terus "nggak ada kita semangatin ke sana. Terus gue bilang oh yaudah, kayaknya nanti kadonya dari papah, semoga di hari ayah, papah bisa menang, menangnya nunjukin kalau kita semangat berjuang kita menang," lanjutnya.

"Karena Rafathar kan tahu banget, setiap dia mau sekolah, gue ke tennis. Dia sampai kesel, "papah tennis mulu ah" sampe gituin gue, tapi pas di lihat ih keren ya, kalau latihan terus jadi bisa menang ya" timpal Raffi Ahmad.

Topik Terkait