IntipSeleb Lokal – Kabar tak sedap datang dari industri hiburan Tanah Air, lantaran artis Nikita Mirzani resmi ditahan dan jebloskan ke rutan lantaran kasus dugaan pencemaran nama baik Dito Mahendra. Kasus yang bergulir cukup panjang itu, membuat Nikita kembali masuk rumah tahanan bahkan hingga mengamuk di Kejari Serang Kota.
Namun, dibalik segudang kontroversinya, Nikita Mirzani masih tetap mendapatkan dukungan salah satunya dari Henri Subiakto. Seperti apa? Scroll artikel berikut!
Bela Nikita Mirzani
Kembali terlibat kasus dengan Dito Mahendra yang diduga sebagai kekasih dari penyanyi Nindy Ayunda, Nikita Mirzani resmi ditahan oleh Kejari Serang Kota dan dijebloskan ke rutan (rumah tahanan). Disinyalir karena pencemaran nama baik yang dilakukannya kepada Dito Mahendra, mantan istri Dito Latief itu sempat mengamuk dan viral.
Namun, meskipun terkenal sebagai artis penuh huru-hara, Nikita Mirzani tampaknya masih banyak yang membela dan memberikan dukungan untuknya. Salah satunya yakni seorang aktivis ternama Profesor Henri Subiakto ikut menanggapi soal kasus yang kini sedang menimpa Nikita Mirzani.
Dalam postinganya Twitter Henri tampak menjelaskan duduk masalah kasus Nikita Mirzani yang berujung masuk rutan.
"Konflik pribadi yg dilaporkan dg pasal penghinaan dan pencemaran nama baik (27 psl 3 ITE), tdk bisa DITAHAN sjk UU ITE direvisi 2016. Itu komitmen negara dg turunkannya ancaman hukuman, bhkn dibuatkan pedoman SKB oleh Jaksa Agung dan Kapolri agar dipahami dan dipatuhi jaksa & polisi," tulis Henri Subiakto yang di repost oleh Instagram @Nikitamirzanimawardi_172, dilansir Rabu, 26 Oktober 2022.
Tak hanya itu kerabat Nikita Mirzani yang kini tengah memegang akun Instagram Nikita itu, tampak menuliskan sentilan untuk hukum di Indonesia.
"Faktanya hukum semena2, kalau kak Nikita Mirzani aja yang public bisa diginiin, gimana rakyat biasa. Sedangkan pelapornya saja Dito Mahendra juga ada maslaah hukum di polres Jaksel (kasus penyekapan & pemukulan kasusnya sudah 1 thn masih jalan ditempat)," tulis caption Nikita Mirzani.
"Ada apa dgn hukum di Indonesia???" tutup Nikita Mirzani.
Akun Instagram Tetap Update
Meskipun resmi ditahan lantaran diduga kasus pencemaran nama baik dan melanggar pasal UU ITE, postingan Nikita Mirzani di Instagram masih tetap update. Akun yang kini dikelola oleh admin orang dari Nikita Mirzani, tampak gembar gembor menyuarakan dan memberikan dukungan untuk ibu tiga anak itu.
Berbagai postingan endorse di story Instagram Nikita Mirzani, dan juga repost ucapan-ucapan yang ikut mendukung Nikit lewat media sosial. Namun, hal ini justru membuat netizen beranggapan jika meskipun ditahan public figure yang satu ini dianggap masih bisa berselancar di Instagram. (rth)