img_title
Foto : Instagram/@screenmediafilms.id

IntipSeleb Film – Film 'Crazy Stupid Love akan tayang segera di Bioskop. Mengangkat kisah pria yang dibodohkan dengan cinta, karena sangat mencintai seorang wanita yang baru dikenalnya.

Dalam film tersebut diperankan oleh Dimas Anggara dan Susan Sameh. Berikut artikel lengkapnya.

Crazy Stupid Love

Instagram/@screenmediafilms.id
Foto : Instagram/@screenmediafilms.id

Film 'Crazy Stupid Love' siap disaksikan penonton di Bioskop. Setelah tahun lalu diproduksi dan baru sekarang ditayangkan.

Film ini menceritakan tentang kebodohan seseorang yang mengejar cinta dan berhasil karena kebodohan dan kejujurannya. Semoga bisa diterima penonton pada tanggal 27 Oktober 2022. Film ini adalah produksi 2021 karena kondisi pandemi kami mundur edarinnya. Film ini juga mengambil tiga tempat untuk lokasi syutingnya, ada di Jakarta, Yogyakarta dan Bali,” kata Sukhdev Singh selaku produser dalam jumpa pers film Crazy Stupid Love di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis 20 Oktober 2022.

“Film ini juga 16 hari dikerjakan dan proses editingnya di Jakarta serta grading di Bangkok. Ceritanya ditulis Jujur Prananto serta disutradarai Ainun Ridho,” tambah Sukhdev.

Kebanggaan Sutradara

Instagram/@screenmediafilms.id
Foto : Instagram/@screenmediafilms.id

Lebih lanjut, Ainun Ridho selaku sutradara mengaku bangga bisa menggarap film tersebut. Apalagi didukung dengan pemeran yang sudah kawakan.

“Saya bangga dapat kepercayaan menyutradarai film ini. Kalau bicara kemudahannya, sangat mudah untuk mendeliver film ini, karena penulis Mas Jujur. Dan yang kedua pemain-pemainnya, ada 12 cast yang membantu saya,” kata Ainun Ridho.

Bukan hanya Dimas Anggara dan Susan Sameh yang berperan dalam film tersebut. Ada pula Ira Maya Sopha, Tio Pakusadewo, Tania Ayu, Ibnu Jamil dan masih banyak lagi.

Film 'Crazy Stupid Love' mengisahkan tentang karakter-karakter yang berjuang dalam menghadapi tantangan hidup sekaligus dalam mencari cinta. Bahkan sebagai pejuang cinta, ada saja hal konyol atau nekat, bisa dilakukan.

Dua tokoh yang menjadi pusat dalam film ini ialah Asti (Susan Sameeh) dan Surya (Dimas Anggara). Dalam istilah kekinian Surya (Dimas Anggara), sang tokoh utama dianggap bucin, atau budak cinta.

Surya merupakan anak muda yang menyikapi hidupnya dengan kebodohan. Namun siapa sangka bisa menjadi sesuatu yang berarti pada akhirnya. (hij)

Topik Terkait