IntipSeleb – Empat bulan pasca kecelakaan yang hampir menyita maut, Dylan Carr ternyata masih trauma. Kejadian tersebut membuat pemeran sinetron Samudra Cinta ini tak berani menyetir mobil dengan tangannya sendiri. Dylan mengaku masih gemetar ketika menyetir mobil apalagi saat di belakang truk.
Seperti diketahui, Dylan mengalami kecelakaan mobil di Ruas Tol JORR KM36 arah Cikunir pada Kamis pagi, 31 Oktober 2019. Dari kejadian tersebut, Dylan harus menjalani operasi tempurung otak. Untuk itu, Dylan wajib membawa dua barang untuk menjaga kesehatannya. Seperti apa? Simak ulasan berikut.
Dylan Carr masih trauma
Aktor Dylan Carr menceritakan kisah trauma usai kecelakaan empat bulan lalu. Saat itu, Dylan menabrak bagian belakang truk oranye hingga bagian depan hancur sedikit hingga masuk ke kolong truk. Atas kejadian itu lah Dylan hingga saat ini masih takut untuk mengemudikan mobil seorang diri. Hanya satu kali saja Dylan mencoba membawa mobil, itupun harus di dampingi oleh orang lain.
"Gue sampai sekarang baru sekali berani bawa mobil, gue masih ada ketakutan untuk bawa mobil sendiri sih. Itu juga gue sekali bawa mobil itu karena ada yang dampingin gue," kata Dylan Carr lewat tayangan YouTube SCTV yang diunggah pada Minggu, 15 Maret 2020.
Dylan sebenarnya ingin menyetir mobil sendiri karena tak ingin menyusahkan orang lain. Namun ia mengaku butuh proses untuk menghilangkan trauma tersebut. Sementara itu, cowok yang dikabarkan pacaran dengan Angela Gilsha ini mengaku gemetar saat harus mengemudikan kendaraan roda empat itu. Terlebih, saat berada di belakang truk karena masih teringat bagaimana kecelakaan empat bulan lalu itu terjadi.
"Wah gemeteran, kayak di belakang truk gue gak berani. Pokoknya menghindar aja dari truk di belakang. Teringat sih teringat terus, itu gak bakal ilang sih. Cuman gak kayak dulu, sekalinya teringat tuh kayak merinding. Sekarang sih gak papa sih," ucapnya.