img_title
Foto : Instagram/nunung63.official

IntipSeleb Lokal – Siapa yang tak kenal dengan Nunung? Komedian yang namanya sempat bergabung di grup Srimulat itu kini masih eksis di industri hiburan Tanah Air. Namun, dibalik kepopularitasannya itu, Nunung memiliki alasan mengapa dirinya menunda pensiun sebagai artis.

Puluhan tahun berkarier di Industri hiburan, Nunung menangis saat menceritakan alasannya belum saja pensiun. Penasaran? Simak artikel berikut.

Alasan Belum Pensiun

Instagram/@nunung63.official
Foto : Instagram/@nunung63.official

Pelawak Nunung kini masih sering wara-wiri menghiasi layar kaca televisi. Kiprahnya menjadi seorang public figure sejak tahun 80-an itu memiliki alasan mengapa dirinya belum saja pensiun.

Pemilik nama lengkap Tri Retno Prayudati itu menceritakan kisah hidupnya saat hadir menjadi bintang tamu di program televisi yang di pandu oleh host Raffi Ahmad dan Irfan Hakim. Sembari berurai air mata, komedian berusia 58 tahun itu mengungkapkan alasannya masih tetap bekerja.

Sebagai tulang punggung keluarga, dan harus menghidupi anaknya, Nunung memilih untuk menunda hari pensiunnya dari dunia keartisan.

"Pengen banget (pensiun), kadang-kadang rasa kejenuhan rasa bosan itu udah mulai muncul udah capek lah, tapi balik lagi aku kan masih punya tanggung jawab," ujar Nunung di salah satu program televisi, dilansir Selasa, 11 Oktober 2022.

"Tapi aku masih punya kebutuhan, aku punya anak-anak, anaku masih sekolah masih kuliah belum ada yang menetas. Baru bagus, tapi bagus aja belum mapan hidupnya," sambung Nunung.

"Semua masih ditanggung mamahnya, jadi aku mikir gimana kedepannya," pungkas Nunung.

Masih Menghidupi Anak-anak

Instagram
Foto : Instagram

Memiliki banyak anak yang masih menjadi tanggung jawabnya dan belum mapan, Nunung rela menunda hari pensiunnya karena demi masa depan anak. Sembari menangis, Nunung menyebutkan jika anak-anaknya masih membutuhkan Nunung dan masih bergantung dari penghasilan Nunung.

"Anak-anak saya masih membutuhkan saya, apalagi cucu saya yang dia tahu umi minta ini jadi ya aku haru semangat lagi," kaya Nunung.

"Selagi aku masih diberi kesehatan, walau capek tapi aku harus tetap semangat karena aku masih punya tanggung jawab," tutup Nunung.

Topik Terkait