Karena terbentur dengan proyek film lain, Jennifer dan Ari tidak memiliki waktu untuk hangout bersama demi membangun chemistry. Untuk itu, mereka memilih tetap tinggal di lokasi syuting lebih lama ketika kegiatan sudah selesai.
"Ngebangun chemistry sama Ari jujur gampang banget kita kayak ngobrol aja berdua, kalau misalnya break syuting makan bareng kayak lebih banyak ngobrol aja sih, kebetulan sebelum syuting juga aku ada kesibukan jadi kita gak bisa nyempetin jalan bareng. Kalau misalnya Aghni sama Ari kan sempat jalan bareng gitu ke mall, kalau sama aku gak sempat. Misalnya selesai reading harusnya pulang, aku sama Ari kayak ngobrol aja gitu, sharing aja,” ucapnya.
Ari Irham tipe cowok Jennifer
Sumber: Instagram/@jennifercoppenreal20
Selain itu, cewek blasteran Belanda ini menyebut kalau Ari Irham merupakan tipe cowok idamannya. Dia menaruh kesan baik, sopan, dan seru pada Ari Irham. Namun, itu semua bukan berarti dirinya harus memacari Ari. Jennifer Coppen memilih untuk menjalin hubungan sahabat dengan Ari Irham.
“Kalau tipe, mungkin tipe aku. Maksudnya dia baik, sopan, dia seru bukan berarti harus jadi pacar. Sahabatlah kalau jadi pacar nanti putus terjalan satu kerjaan lain jadi gak enak dong, mungkin biar kalian patah hati,” pungkas Jennifer Coppen.