IntipSeleb Musik – Rajawali Indonesia sebagai promotor dari konser Westlife di Candi Prambanan, akan mengembalikan 100 persen nilai tiket kepada penonton. Hal ini dilakukan lantaran saat konser di Prambanan pekan lalu, Westlife mengalami kondisi yang tidak diinginkan.
Westlife konser dengan penerangan dan layar lebar mati. Penonton kecewa dan meminta ganti rugi tiket 100 persen. Begini syarat dan mekanisme refund tiket Westlife secara online. Baca artikel selengkapnya di bawah ini.
Cara Refund Tiket
Fans setia Westlife gak perlu khawatir tentang konser yang sempat gagal pekan kemarin. Walau Westlife tetap menampilkan performance terbaiknya di tengah gelap dan hujan, sang promotor yakni Rajawali Indonesia tetap akan melakukan pengembalian tiket 100 persen.
Informasi Umum:
1. Refund tiket dapat dilakukan oleh semua pembeli tiket yang melakukan pembelian melalui mitra tiket dan program tiket resmi dari Promotor.
2. Promotor akan menginformasikan mekanisme refund melalui akun instagram @rajawaliindonesia, dan email blasting dari Tiketapasaja kepada pembeli tiket.
3. Silakan cek inbox/spam email, pada email yang diinput untuk pembelian tiket.
4. Baca dengan teliti langkah-langkah berikutnya.
Siapkan data refund:
Sebelum melakukan pendaftaran refund, mohon siapkan data-data berikut ini:
1. Kode booking e-ticket
2. Nama pembeli tiket sesuai ID
3. Email pembelian tiket
4. Nomor handphone/whatsapp
5. Rekening penerima
- bank
- cabang
- nomor rekening penerima
- nama
6. Bukti transfer (foto)
Bukti transfer yang dimaksud adalah saat pembelian tiket sebelumnya.
Catatan Penting Diperhatikan
1. Batas waktu pendaftaran refund dimulai tanggal 14-26 Oktober 2022 melalui link yang sudah disediakan.
2. Apabila melakukan pendaftaran melebihi batas waktu yang telah ditentukan, maka dana refund tidak dapat diproses/dikembalikan.
3. Periode pengembalian refund akan dilakukan pada hari kerja, mulai dari tanggal 1-30 November 2022.
4. Proses pendaftaran refund tersedia pada 3 channel link resmi,
a. Tiket apa saja
b. Program Briva (BRI Virtual Account)
c. Program BRI CC dan debit.
5. Pembelian tiket melalui Margaria Batik, Batik Enom, dan hotline (whatsapp), silahkan melakukan pendafataran melalui channel Tiketapasaja.
6. Silahkan cek bio Instagram @rajawaliindonesia untuk masuk ke link refund masing-masing channel tersebut.
7. Informasi lebih lanjut www.westlifeprambanan.com atau silahkan hubungi Hotline 082226664343.
Itulah cara refund tiket Westlife yang harus kamu ketahui. Sebelum mengajukannya, siapkan dulu data yang dibutuhkan agar proses refund berjalan cepat dan lancar. (bbi)