IntipSeleb Musik – Babak final audisi Koplo Superstar pada 2 Oktober 2022 memperlihatkan penampilan 7 peserta yang memukau. Sayangnya, 2 peserta dinyatakan gagal dan harus menggantungkan mic koplo.
Tak hanya penampilan para peserta, para juri Koplo Superstar juga memeriahkan malam babak final. Denada tampak menantang Wika Salim untuk battle joget. Seperti apa? Scroll yuk!
Denada Tantang Wika Salim Battle Joget
Ada yang menarik pada babak final audisi Koplo Superstar pada 2 Oktober 2022. Selain para peserta, ternyata para juri Koplo Superstar juga ikut memeriahkan malam final Koplo Superstar.
Hal ini berawal usai penampilan peserta asal Tasikmalaya, Dini tampil. Wika Salim yang juga sebagai juri, merasa bahwa Dini kurang lepas dalam menari. Ia pun memberikan contoh kepada Dini bagaimana seharusnya menari.
Dini dan Wika Salim pun malah asyik berjoget. Melihat keasikan mereka berdua, Denada langsung merasa gatal. Ia pun menantang Wika Salim untuk battle joget.