IntipSeleb Lokal – Kesuksesan yang kini dirasakan oleh Happy Asmara tidak di dapatkan secara instan. Saat merintis karir, ia rela bernyanyi dari panggung ke panggung di desanya.
Saat menjadi bintang tamu di acara Rumah Idaman ANTV, Happy Asmara mengungkapkan bayaran pertamanya. Lantas berapa kira-kira bayaran pertamanya? Simak selengkapnya hanya di artikel berikut ini.
Sempat Tak Dibayar
Meski kini mendapatkan bayaran fantastis dalam sekali manggung, Rupanya Happy Asmara sempat merasakan pahitnya bayaran kecil. Tidak hanya itu, dirinya bahkan mengaku pernah tak dibayar sama sekali.
Sejak masih remaja, Happy Asmara sudah menunjukkan bakatnya di bidang musik, terutama genre dangdut. Dirinya terbiasa manggung di berbagai acara terutama, terutama panggung pernikahan.
Dalam sehari, Happy Asmara kala itu mampu manggung sebanyak tiga kali. Awalnya ia harus menerima tak mendapatkan bayaran sama sekali.