img_title
Foto : Instagram/@okirengga33

IntipSeleb Lokal – Sebelum kini fokus berkarier menjadi seorang stand up comedian, Oki Rengga dulu sempat menjadi pemain sepak bola profesional.

Ia pernah bermain di beberapa klub sepak bola hingga tahu kondisi di dalam dunia sepak bola Tanah Air. Pernah membongkar perihal Mafia Bola, Oki ternyata sempat mendapatkan teror selama 2 minggu hingga tak berani keluar dari rumah. Seperti apa penuturannya? Simak berikut ini.

Dapat teror dari orang tak dikenal

YouTube/Armand Maulana
Foto : YouTube/Armand Maulana

Diundang ke podcast milik Armand Maulana, Oki Rengga ditanya tentang dirinya yang sempat mendapat teror usai membongkar perihal mafia bola. Oki menyebut dirinya sempat ditelepon oleh orang tak dikenal dan diancam ingin dibunuh.

"Lu kan pernah di podcast dulu ngebahas masalah mafia bola, terus lu langsung ada yang telepon misterius dan sebagainya sampe sekarang masih?" tanya Armand Maulana dikutip dari YouTubenya, Minggu, 2 Oktober 2022.

“Enggak, udah enggak,” jawab Oki.

“Separah apa dulu?” tanya Armand.

"Telepon mungkin mau dibunuh aku," kata Oki Rengga

Diakuinya bahwa salahnya, waktu itu ia menyebutkan tahun. Hal itu bisa dicocokkan dengan biografi Oki di wikipedia.

"Ancamnya bener, karena kayaknya memang kesenggol. Salahku adalah nyebutin tahun waktu itu. Aku cuma nyebutin tahun, ya orang gak bodoh ya, kan ada di wikipedia karierku. Di video itu ada yang ngeshare wikipediaku, Oki tahun segini main disini, clubnya ini, ketahuan,” ungkap Oki.

Diancam selama 2 minggu

Instagram/ @okirengga33
Foto : Instagram/ @okirengga33

Oki Rengga menyebut bahwa teror dari oknum tak dikenal itu berlangsung selama 2 minggu lamanya hingga ia tak berani keluar dari rumah.

"2 mingguan, setiap hari gak berani keluar rumah aku. Di apartemen aja aku di Kalibata, itu baru awal-awal aku dateng ke Jakarta. Gak lucu kalau aku merantau pulang-pulang balik mayat," ujar Oki.

Menurut Oki, momor yang menghubunginya berasal dari nomor yang berbeda.

"2 minggu diteleponin ada yang gini ‘kau bongkar kasus mafia sepak bola di Indonesia? kau siapa? Kau hati-hati’, abis itu dimatiin. Ini siapa nomornya gak tau siapa, aku blok, ada nomor lain,” pungkas Oki Rengga terkait teror yang diterimanya. (way)

Topik Terkait