img_title
Foto : IntipSeleb/Nuranti

IntipSeleb Lokal – Belum lama ini, Wanda Hamidah menunjukkan penampilan barunya. Ibu empat anak ini mantap untuk mengenakan hijab.

Bukan tanpa alasan Wanda Hamidah memiliki berhijab. Lantas apa kira-kira yang menggerakkan hatinya untuk menutup aurat? Simak selengkapnya hanya di artikel berikut ini.

Lika-liku Perjalanan Hidup

IntipSeleb/Nuranti
Foto : IntipSeleb/Nuranti

Wanda Hamidah tidak memungkiri bahwa perjalanan hidupnya dipenuhi berbagai cobaan. Terlebih dirinya juga sudah dua kali gagal membina rumah tangga.

Proses kehidupan yang telah dijalani, membuat Wanda Hamidah menginginkan semua hal dalam hidupnya semakin membaik. Terlebih dirinya mengakui usianya yang sudah mencapai 45 tahun, sudah tak muda lagi.

Akhirnya Wanda Hamidah mulai berusaha memperbaiki diri, termasuk dari segi penampilan. Ibu 4 anak itu memutuskan untuk mengenakan hijab.

"Ga ada (pengalaman spiritual), proses hidup aja. Gak ada pengalaman spiritual yang mimpi. Memang pengalaman aja, proses kehidupan aja, setiap manusia punya proses kehidupan yang berliku-liku, banyak cobaan," ujar Wanda Hamidah usai jadi bintang tamu acara Rumah Idaman ANTV pada Kamis, 29 September 2022.

Jika biasanya selebriti yang memutuskan berhijab memiliki pengalaman spiritual, Wanda Hamidah justru mengaku tak mengalaminya. Justru dirinya berkaca pada setiap cobaan yang telah di hadapi hingga memilih untuk merubah penampilannya.

Merasa Nyaman

Instagram/@wanda_hamidah
Foto : Instagram/@wanda_hamidah

Meski keputusan untuk berhijabnya belum lama di jalani, Wanda Hamidah berharap bisa Istiqomah dengan keputusannya. Apalagi dirinya mengaku sudah merasakan kenyamanan dengan mengenakan hijab.

"Semakin berumur, semakin semoga semuanya semakin baik. Tapi yang pasti jawaban singkat yang bisa saya katakan saya nyaman," kata Wanda Hamidah.

"Pokoknya saya melakukan sesuatu itu karena hati, saya nyaman," sambungnya.

Bukan proses instan untuk Wanda Hamidah memutuskan mengenakkan hijab. Hingga akhirnya kini diusianya yang sudah mencapai 45 tahun dirinya semakin yakin dengan keputusan yang diambil.

Kendati begitu, Wanda Hamidah justru menolak mendapatkan sebutan hijrah. Menurutnya sebutan tersebut bukan hanya soal penampilannya yang kini sudah berhijab, tetapi mencakup banyak hal dalam hidup.

"Kalau hijrah buat saya bukan penampilan, kalau penampilan itu gampang. Makna hijrah kan dalem dan luas, jadi gak cuma penampilan fisik aja," ungkap Wanda Hamidah. (rgs)

Topik Terkait