IntipSeleb Lokal – Belum lama ini, salah satu mantan artis cilik, Tina Toon mengunggah sebuah video singkat melalui akun TikTok pribadi miliknya. Dalam video singkat itu, wanita yang kini menjajaki karier di dunia politik Tanah Air itu menyoroti jalanan yang tengah ia lewati.
Ia menganggap jalanan yang ia lewati rusak. Penasaran cerita Tina Toon? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Tina Toon Soroti Jalanan Rusak yang Ia Lewati
Pelantun lagu 'Bolo-bolo', Tina Toon menyampaikan sebuah kabar melalui akun TikTok pribadi miliknya. Melalui media sosial itu, Tina Toon meluapkan keluh kesahnya atas jalanan yang dianggap rusak olehnya. Jalanan tersebut diketahui berada di sekitar kawasan Kelapa Gading.
Seolah ingin memberitahu bahwa apa yang disampaikan dirinya itu merupakan hal yang sangat penting, Tina Toon sampai menyebut bahwa apa yang ia sampaikan adalah 'breaking news’. Ia mengklaim bahwa dirinya telah meminta jalanan tersebut untuk diperbaiki.
Namun, ia tak secara jelas menunjukkan jalanan yang ia anggap rusak tersebut. Ia pun tak secara detail menjelaskan siapa sosok yang ia minta untuk memperbaiki jalanan yang dianggap rusak tersebut.