IntipSeleb Lokal – Mendadak heboh menjadi perbincangan publik, Tya Ariestya tiba-tiba saja menyebut Ashanty dengan sebutan pemersatu bangsa. Selama ini artis yang dikenal mendapatkan julukan tersebut biasanya yakni Tante Ernie, Maria Vania, dan sejumlah artis seksi lainnya.
Sosok Ashanty memang semakin cantik dan awet muda, meskipun kini sudah menjadi seorang nenek muda. Lantas apakah maksud Tya menyebut Ashanty pemersatu bangsa? Scroll artikel berikut ini.
Disebut Pemersatu Bangsa
Ariestya Noormita Azhar alias Tya Ariestya berhasil membuat publik terkejut dengan penampilan terbarunya yang semakin cantik dan langsing. Berhasil menjalani diet hingga kembali memiliki body ideal, Tya Ariestya pun mantap untuk berhijab.
Bergabung dalam geng cendol bersama dengan Titi Kamal, Ashanty dan Nagita Slavina, Tya menyebut jika Ashanty adalah sosok pemersatu bangsa. Julukan tersebut biasanya sering orang gunakan untuk sebutan artis seksi dan montok yang diidolakan pria-pria.
Namun yang dimaksud Tya kali ini, Ashanty sosok pemersatu bangsa yakni pencetus terbentuknya geng cendol pada saat awal mula berkumpul. Pada saat mengisi podcast bareng Titi Kamal, Tya menjelaskan siapa sosok orang yang menyatukan mereka dalam kumpulan geng cendol.
"Kan banyak yang kepo nih temen-temen cendol, awalnya gimana sih dari terbentuknya geng cendol ini," ujar Titi Kamal di YouTube Titi dan Tian, dilansir Selasa, 6 September 2022.
"Awalnya kan bunda, bunda Ashanty. Jadikan memang kalo bunda kan pemersatu bangsa ya, kebayang kan yang ngumpul di geng cendol itu semuanya sibuk-sibuk pol," jawab Tya Ariestya.
"Iya kalo bunda yang ngajak itu semuanya hayu kumpul bisa gitu," timpal Titi Kamal.
15 Orang Anggota Geng Cendol
Kumpulan dari selebriti ngetop yang memiliki karier moncer dan kesibukan luar biasa, geng cendol ini ternyata memiliki 14 personil di dalamnya. Tya Ariestya dan Titi Kamal membongkar siapa saja sosok yang terlibat dalam geng cendol itu.
"Titi, Gigi, Ashanty, Ririn Ekawati, Olla Ramlan, Luna Maya, Ayu Dewi, Wulan Guritno, Marline, Wanda Hara, dr. Fenny, Nia Ramadhani, Aurel Hermansyah, Tya Ariestya, dan Paula," jawab Tya dan Titi menyebutkan seluruh peserta geng cendol.
Tujuan dibentuknya geng cendol, Tya dan Titi Kamal mengaku jika mereka memang senang untuk kumpul makan bersama dan healing.
"Kita memang buat kumpul itu seneng buat healing kita kumpul itu untuk sharing soal anak, untuk healing time kita," imbuh Titi Kamal.
Tya dan Tya menjelaskan syarat utama untuk bisa bergabung dan masuk ke dalam geng cendol yang harus dipenuhi.
"Syarat untuk masuk geng cendol, yang penting nyambung sama kita-kita, terus kalo bisa yang positif aja. Kita gak kepengen ada drama yang gimana," jawab Tya dan Titi Kamal.