IntipSeleb Lokal – Sinetron Suami Pengganti pada episode 183 mendatang makin memperlihatkan kesusahan Dita setelah sadar ditipu Dion. Tapi ajaibnya, Dita dapat pertolongan dari Ariana.
Di sisi lain, Saka mengalami kecelakaan parah. Bagaimana nasibnya? Yuk intip sinopsisnya di sini!
Dita Dijambret Tapi Diselamatkan Ariana
Saka bertemu dengan Celine dan mereka sempat adu mulut. Choky melerai dan tidak sengaja lepas. Alhasil, pegawai jadi tahu bahwa kurir itu adalah Saka.
Celine merasa puas melihat Saka dan merasa keputusannya tepat untuk tidak mengatakan kepada Anjani bahwa Saka adalah anaknya.
Dita diusir dari hotel. Dita luntang-lantung mencari Dion. Naasnya, saat di jalan Dita dijambret sehingga ponsel dan dompetnya hilang. Preman juga menggoda Dita, namun Ariana yang melihat dan membantunya.