IntipSeleb Lokal – Ryuji Utomo semakin dikenal publik setelah bela timnas. Dirinya menjadi idola di lapangan hijau.
Namun, siapa sangka bahwa Ryuji Utomo punya kunci sukses saat beraksi di lapangan. Berikut artikel lengkapnya.
Rahasia Ryuji
Pesona Ryuji Utomo di lapangan hijau sering memikat penggemarnya. Bukan hanya kaum Adam saja yang menjagokannya.
Tapi para wanita pun ikut memuji saat pesepakbola usia 27 tahun ini berlaga. Ariel Tatum saja sempat kepincut dengannya.
Ternyata ia memiliki rahasia kesuksesan di lapangan. Salah satunya sepatu yang dikenakan.
Kini Ryuji Utomo berkolaborasi dengan salah satu brand lokal. Agar kenyamanan yang buatnya sukses bisa dirasakan juga oleh publik.
"It’s a fun challenge ya, ketika saya harus mengkomunikasikan apa yang ada di kepala saya, but that’s a fun part, (actually) this whole part (was a fun part) karena tim Ortuseight sangat suportif dan ketika (produknya) final," kata Ryuji, kepada wartawan, Selasa, 30 Agustus 2022.
"Saya ngerasa itu saya banget dan Ortuseight banget, dan jadi hasil akhirnya memang kita banget!" sambungnya.
Kenyamanan
Untuk edisi tersebut, Ryuji Utomo sengaja memilih abu-abu sebagai warna dominan bagi seri Montreal. Sepatu tersebut bahkan semakin eye catching dengan warna hijau lime yang memberi kesan stand out dan sporty.
"Kenyamanan sama style harus bersinergi. Karena pede harus se-tone sama kenyamanan. Jadi kita cari detail dan referensi yang dapat buat keduanya," ungkapnya.
"Dan pemilihan warna dasar grey itu karena saya rasa sangat versatile ya, oke buat casual sekaligus formal," lanjutnya.
Sementara itu, Octrisany D. Putra selaku Head of Product Design Ortuseight juga mendukung warna yang sengaja dipilih oleh Ryuji. Menurutnya, warna Acid Lime pada bagian outsole justru menambah kesan estetik pada produk alas kaki tersebut.
“Acid lime pada bagian outsole memberi kesan eksentrik, sementara highlight lainnya yang krusial ada di bagian quarter, disana terdapat mesh yang bertujuan memberi kenyamanan bagi pemakainya walau dipakai jalan seharian,” ujar Octrisany D. Putra.
Sedangkan Teguh Sarwoto selaku Product Development Ortuseight mengatakan bahwa outsole tebal pada Montreal sengaja dibuat dengan ketebalan 4 mm sebagai peredam. Terlebih, sepatu ini juga dilengkapi dengan rubber agar pengguna tidak merasa licin dan memiliki abrasi lebih kuat.
"Ketika sepatu dipakai berjalan maka tumpuan kaki akan terkonsentrasi di bagian tumit, di mana getaran langsung mengangkat ke lutut, jika bantalan sneakers pendek dan keras apalagi jika sepatu tidak bertumit, akan tidak nyaman karena tidak ada fungsi peredam," timpal Teguh Sarwoko.
Sepatu tersebut dibandrol dengan harga Rp 499.000. Serta bisa didapatkan melalui toko olahraga dan market place yang tersedia. (rth)