img_title
Foto : Instagram/agnezmo

IntipSeleb Lokal – Baru-baru ini, heboh isu hoax (palsu) Agnez Mo mualaf. Fotonya saat mengenakan hijab telah disebar netizen di berbagai media sosial.

Saat foto tersebut menjadi bahan pembicaraan netizen, video yang menyatakan Agnez Mo tidak mualaf pun dirilis. Mau tahu seperti apa? Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!

Awal mula Agnez Mo dituduh mualaf

Instagram
Foto : Instagram

Saat ini, Agnez Mo memang sedang menjalin hubungan dengan seorang pria yang berbeda keyakinan dengannya. Pria tersebut bernama Adam Rosyadi, seorang model yang pernah muncul di video klip lagu Agnez Mo.

Karena pacaran dengan Adam Rosyadi, Agnez Mo kerap diisukan akan mualaf. Titik heboh Agnez Mo diisukan mualaf adalah ketika ada salah satu fotonya yang mengenakan hijab berwarna kuning. Foto itu telah menarik perhatian publik sejak 20 Agustus 2022.

Jika dilihat dengan seksama, foto Agnez Mo itu tampaknya seperti foto lawas dan diedit secara mulus. Meski demikian, netizen berhasil menaruh perhatian dan mempercayai isu palsu tersebut.

Fans unggah video Agnez Mo sedang pamer salib

Saat foto tersebut menjadi pembahasan publik, fans Agnez Mo akhirnya turun tangan di Twitter dan mengunggah video lama Agnez Mo terkait keimanannya. Di video tersebut, Agnez Mo memamerkan kalung salib.

"Kemarin ramai bilang Agnez Mo mualaf, nih jawabannya" tulis salah satu netizen di Twitter.

Tidak hanya itu, bukti kuat bahwa Agnez Mo tidak mualaf adalah bio Instagram pribadinya yang sampai saat ini tertulis "Jesus is my savior".

Mendengar kabar hoax itu, fans Agnez Mo pun ikut berkomentar dan memberikan reaksinya di Twitter.

"Agnez tidak seperti artis yang lain. Melepas imannya demi cinta dan uang" komentar netizen.
"Menjawab tanpa perlu cuap-cuap ya" lanjut netizen lainnya.
"Sudah terjawab, hoaks terlalu ribet" timpal netizen. (nes)

Topik Terkait