img_title
Foto : Instagram/marcelradhival1

"Kata Rasulullah, aksi-aksi penipuan, tipu-tipu, apalagi untuk mengambil keuntungan dari aksi penipuan itu. Itu tidak dianggap sebagai umatnya Rasulullah. Siapa yang nipu apalagi kepada kaum muslimin maka dia bukan bagian dari kami, umat Rasulullah SAW," lanjutnya lagi.

Membongkar Penipuan Berkedok Agama agar Umat Lebih Cerdas

Instagram/@marcelradhival1
Foto : Instagram/@marcelradhival1

Lebih lanjut, kang Endang sangat mendukung aksi Pesulap Merah. Ia juga menjelaskan jika tujuan Marcel Radhival membongkar trik perdukunan agar umat lebih cerdas.

"Pertama menghilangkan, paling tidak meminimalisir aksi-aksi penipuan berkedok agama, sulap, dan seterusnya. Tentu saja ini selaras dengan apa yang diupayakan oleh guru-guru kita, kyai-kyai kita, agar umat lebih cerdas dan bijak, dan justru ini dapat menguatkan tauhid kepada Allah SWT," sambungnya lagi.

Wakil Sekretaris Fatwa MUI Pusat tersebut juga menuturkan lebih spesifik perdukunan yang dimaksud pesulap merah. Menurutnya, perdukunan yang dimaksud Marcel Radhival adalah mereka yang memasukan unsur mistis dan jin yang bertentangan dengan agama.

"Perdukunan yang dimaksud kang Marcel ini adalah perdukunan yang memang mereka memasukkan di dalamnya unsur-unsur mistis, atau berhubungan dengan jin-jin, dan itu bertentangan keras di dalam agama kita," jelas Endang Mintarja.

Topik Terkait