img_title
Foto : Youtube/arumibachsin

IntipSeleb Lokal – Ayahanda Emil Dardak yang juga mertua Arumi Bachsin, Achmad Hermanto Dardak meninggal dunia. Setelah mengalami kecelakaan di ruas Toll Pekalongan, Jawa Tengah, pagi tadi.

Rencananya jenazah akan dimakamkan di TMP Kalibata, hari Minggu besok. Berikut artikel lengkapnya.

Rencana Pemakaman

Instagram/@lensamuda_
Foto : Instagram/@lensamuda_

Kabar duka datang dari keluarga Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak dan istrinya, Arumi Bachsin. Ayahanda sang Wakil Gubernur, Achmad Hermanto Dardak telah meninggal dunia.

Almarhum meninggal dunia setelah menjadi korban kecelakaan lalu lintas di ruas Toll Pekalongan. Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu, 20 Agustus 2022, pagi tadi.

Menurut Agung selaku manajer Emil Dardak dan Arumi Bachsin, jenazah akan tiba di Jakarta siang nanti. "Jenazah jam 3an sampai Jakarta," tulis Agung, melalui pesan singkat kepada wartawan, pagi tadi.

Namun, ia masih ragu dengan kabar yang disampaikan. "Tapi katanya Emil sampai jam 11," tulisnya lagi.

Rumah Duka

Instagram/@arumi_arumi_94
Foto : Instagram/@arumi_arumi_94

Sesampainya di Ibu Kota, jenazah akan disemayamkan di kediamannya, kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Serta, jenazah akan dimakamkan besok, Minggu, 21 Agustus 2022.

"Besok pagi di makamin di (TMP) Kalibata," katanya lagi.

Kabar duka itu diketahui dari pesan singkat yang tersebar digrup WhatsApp wartawan. Dalam pesannya disampaikan Mertua Arumi Bachsin ini mengalami kecelakaan di ruas Toll Pekalongan, Jawa Tengah. Kejadian tersebut terjadi pada 20 Agustus 2022, pagi tadi.

"Kabar duka

Innalillahi wa innailaihi roji'uun

Allahumaghfirlahu warhamhu waafihi wafuanhu

Telah meninggal dunia Bpk A.Hermanto Dardak, karena kecelakaan lalulintas di Pekalongan tadi pagi 20 Agustus 2022," tulis pesan singkat.

Dalam pesannya, pihak keluarga memohon dimaafkan dosa almarhum. Serta disebut, kini jenazah berada di Rumah Sakit Poso Pekalongan.

"Mohon dimaafkan segala khilafnya

Saat ini berada di RS Poso Pekalongan.

(Alm ayahanda dari Wagub Jatim, dan juga mantan Dirjen Bina Marga)," sambungnya.(prl).

Topik Terkait