IntipSeleb Lokal – Baru-baru ini, salah satu anak Hotman Paris, yaitu Frank Hutapea menarik perhatian publik. Frank Hutapea memikat hati publik karena menangani kasus pencurian cokelat yang dilakukan seorang ibu-ibu di toko serba ada.
Menariknya, Frank Hutapea pun langsung diundang ke kanal YouTube Melaney Ricardo. Di sana, Frank Hutapea menceritakan momen kelamnya dan adiknya Felicya Hutapea di masa lalu Mau tahu seperti apa? Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!
Frank Hutapea mengaku depresi sama seperti ayahnya yang dulunya sempat Bunuh Diri
Pada umumnya, orang-orang akan menilai anak-anak Hotman Paris akan diberi kemewahan dan dimanjakan. Ternyata, pandangan itu dipatahkan Frank Hutapea, anak Hotman Paris sendiri.
Frank Hutapea mengaku bahwa dia pernah mengalami depresi. Menurutnya, depresi itu diturunkan dari ayahnya, Hotman Paris yang dulunya juga mengalami depresi hingga ingin bunuh diri karena merasa dirinya tidak sukses.
"Menurut gue mental health itu ada genetic-nya. Dia (Hotman Paris) pernah hampir bunuh diri karena dia merasa enggak sukses. Itu cerita enggak dibuat-buat" ungkap Frank Hutapea yang dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo pada Selasa, 16 Agustus 2022.
Frank Hutapea pun mengaku depresi karena dikelilingi anak-anak orang kaya.
"Saya pernah depresi dulu 2015. Merasa teman-teman gue kaya, gue enggak" tambah Frank Hutapea.
Frank Hutapea bongkar masa sulitnya bersama Felicia Hutape, karena punya ayah yang pelit
Frank Hutapea pun mengaku pernah mencari uang sendiri, karena sulit mendapatkan uang dari ayahnya.
"Karena kan kami (Frank dan dua saudaranya) kerja sendiri. Kami enggak dikasih duit. Pelit." pungkas Frank Hutapea yang mengatakan ayahnya, Hotman Paris Pelit.
Frank bahkan sempat mengaku bawha dia pernah bekerja di PRJ, pulang malam hingga dini hari.
"Gue dulu pernah kerja di PRJ. Pulang malam, tiap hari, jam 2, jam 3 (dini hari). Sabtu kadang masuk. Teman gue pada kaya, gue kagak," ungkapnya lagi.
Frank Hutapea juga mengatakan bahwa adiknya Felicia Hutapea, mengalami depresi karena sulit diterima kerja di London.