IntipSeleb Lokal – Beberapa waktu lalu, Desy Genoveva, mantan member JKT48, kembali manggung dengan JKT48. Ia pun mengaku senang lantaran dirinya bisa kembali mengingat masa-masa bersama dengan grup yang membesarkan namanya.
Desy Genoveva mengatakan bahwa dirinya merasa seperti kembali ke masa lalunya ketika dia masih aktif dalam JKT48. Penasaran bagaimana kelanjutannya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Desy Genoveva Nostalgia dengan JKT48
Desy Genoveva mengaku bahagia lantaran dirinya bisa kembali berkesempatan untuk ikut satu panggung lagi dengan grup vokal lamanya, JKT48, beberapa waktu lalu. Ia senang bisa bernostalgia dengan kesibukan yang dulu sering ia jalani itu.
Bagi Desy Genoveva, konser ini menjadi semacam reuni dengan para sahabatnya dulu. Sebagaimana diketahui, Desy menggelar konser kelulusan dari JKT48 bersama dengan rekannya seperti Beby, Desy, Rona, Nadila, dan Frieska pada 18 Desember 2020 lalu saat konser JKT48 10th Anniversary Concert HEAVEN.
"Bener. Bener-bener nostalgia soalnya kita udah banyak yang udah keluar," ungkap Desy Genoveva dilansir IntipSeleb dari program Rumah Idaman ANTV pada Kamis, 11 Agustus 2022.