IntipSeleb Gaya Hidup – Keunikan terlihat dari komunitas bernama Amatiruns saat berolahraga di Car Free Day (CFD) sekitar Sudirman pada Minggu, 24 Juli 2022. Pasalnya anggota komunitas tersebut menggunakan barang-barang yang terbuat dari sampah an-organik.
Kostum unik yang digunakan anggota Amatiruns berhasil menuai perhatian. Lantas seperti apa sebenarnya komunitas Amatiruns? Simak selengkapnya hanya di artikel berikut ini.
Jangan Buang Sampah Sembarangan
Anggota Amatiruns ikut meramaikan CFD di sekitar Sudirman. Tiga anggota komunitas tersebut yakni Umar, Didin, dan Dakim tidak sungkan untuk memanfaatkan sampah jadi barang pakai hingga berhasil jadi sorotan.
Ternyata salah satu misi dari komunitas tersebut ialah mengingatkan masyarakat untuk buang sampah pada tempatnya. Terlebih jika masih bisa dimanfaatkan, pilihan alternatifnya dijadikan kostum unik.
"Misinya emang kostum terunik, terus kita dibikin kostumnya seunik mungkin dan semenarik mungkin dari barang-barang bekas yang di rumah mungkin gak terpakai," ujar Umar saat ditemui di CFD sekitar Sudirman, Menteng, Jakarta Pusat pada Minggu, 24 Juli 2022.