IntipSeleb Lokal – Bukan hanya masyarakat Indonesia saja yang ingin menjadi bagian dari PNS (Pegawai Nagita Slavina), namun rupanya juga mencuri perhatian dari sosok bule satu ini.
Di mana salah satu karyawan RANS, khususnya RANS Nusantara mempekerjakan sosok wanita bule berdarah Prancis bernama Tiphaine Poulon. Seperti apa kisah menarik karyawan bule RANS tersebut? Yuk simak artikel selengkapnya bareng IntipSeleb!
Bekerja di RANS
Sosok Tiphaine Poulon begitu mencuri perhatian kala video reels-nya menjadi viral saat pesepakbola Ronaldinho datang ke Indonesia untuk memenuhi undangan dari Raffi Ahmad.
Diketahui, Sultan Andara tersebut mengundang Ronaldinho untuk hadir dalam acara peluncuran jersey RANS Nusantara FC serta memotivasi dan bertemu para pesepakbola milik Raffi Ahmad tersebut.
Tentunya kedatangan Ronaldinho membuat heboh hingga diperbincangkan oleh publik. Bahkan, salah satu karyawan RANS pun tak lepas kamera untuk merekam momen dengan pesepakbola legend tersebut. Bahkan hal itu berlaku pada salah satu karyawan RANS bernama Tiphanie Poulon.
Wanita berusia 28 Tahun tersebut merupakan salah satu RANS Angel atau kelompok wanita yang dibentuk oleh Nagita Slavina sebagai supporter klub sepakbola milik Raffi Ahmad.
“Enak banget kerja buat Rans Nusantara FC,” tulisnya pada postingan reels, dilansir IntipSeleb pada Selasa, 19 Juli 2022.
Rupanya banyak warganet salah fokus jika keinginan untuk menjadi pegawai Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tak datang dari masyarakat Tanah Air saja, namun juga menyasar ke warga negara asing.
“Ternyata bukan hanya orang Indonesia saja yang tertarik jadi PNS (Pegawai Nagita Slavina) bahkan hingga bule pun,” tulis netter.
”Apa aja pokok masuk RANS,” sahut lainnya.
”Cantik,” puji netter.
Putuskan Mualaf
Tiphaine Poulon sendiri merupakan perempuan berdarah Prancis yang kini tinggal di Jakarta. Tahun 2018 lalu, dirinya memutuskan untuk menjadi mualaf lantaran menikah dengan pria berasal dari Aceh bernama Amal.
Kisah tersebut dirinya bagikan dalam konten TikTok pribadinya. Tiphaine Poulon menuturkan jika pertemuannya dengan sang suami berawal dari kunjungannya ke Aceh dan sang suami menjadi tour guide dalam perjalanannya kala itu. (bbi)