img_title
Foto : Instagram/@aleldullovers

IntipSeleb Lokal – The Lucky Laki, grup band yang dimotori oleh ketiga anak musisi Ahmad Dani, kembali tampak di muka publik.

Dengan personil lengkap, Al, El dan Dul bermain dengan cantik dan bergairah membawakan lagu Aku Cinta Kau dan Dia, karya Ahmad Dani, disebuah hotel. Bagaimana suara Al saat bernyanyi, baca beritanya dibawah ini ya!

Personil Lengkap

Instagram/aaliyah.massaid
Foto : Instagram/aaliyah.massaid

Al Ghazali, El Rumi, dan Abdul Qodir Jaelani sudah lama tak tampil di muka publik dengan memboyong nama band The Lucky Laki. Selain karena alasan pandemi COVID-19, ketiga kakak beradik dari pasangan anak Ahmad Dani dan Maya Estianti ini belakangan sibuk dengan karya masing-masing. 

El yang bersekolah di salah satu universitas kenamaan di London, memiliki sedikit waktu untuk bersama dengan kedua saudaranya. Begitu juga Al, sang kakak yang banyak membintangi film. 

Namun kini ketiganya tampak tampil kembali di muka publik dengan jumlah personil lengkap. Ketiganya kompak memainkan alat musik, sementara Al bermain gitar sambil bernyanyi di sebuah ballroom hotel.

Dikutip Intipseleb.com dari akun Instagram @eventori.id, ketiga kakak beradik ini memakai pakaian casual.  Bermodal celana pendek, kaos, dan sepatu kets, El begitu piaway menainkan drum mengiringi sang kakak, Al, yang sedang bernyanyi. Begitu juga Dul, anak bungsu Ahmad Dani ini begitu serius memainkan bass.

Ketiganya tampak kompak membawakan lagu Aku Cinta Kau dan Dia, karya Ahmad Dani. Karisma dan pesona ketiganya berhasil mengalihkan pandangan dunia. 

Suara Al Bentrok

YouTube/maiaaleldultv
Foto : YouTube/maiaaleldultv

Siapa tak kenal Ahmad Dani dan Maya Estianti, dua musisi besar di Indonesia itu punya sejuta karya terbaik. Bahkan bakat keduanya turun kepada anak-anak yang jago main musik dan bernyanyi. 

Seperti yang dilakukan Al, sebagai personel band The Lucky Laki, Al selalu tampil maksimal. Namun kali ini suara Al seperti tidak begitu terdengar lantaran beradu suara dengan backing vocal. 

"Suaranya campur sama backingnya haf," ujar netizen.

Walau bentrok, alias bercampur dengan suara backing vocal, penampilan ketiganya tetap mempesona. Lagu-lagu yang dibawakan juga tidak kaleng-kaleng, sebab karya tangan dingin sang ayah. Jadi, kapan The Lucky Laki kembali manggung? (way)

Topik Terkait