img_title
Foto : YouTube/Cumicumi

IntipSeleb Lokal – Meninggalnya pelawak senior, Rini S Bon Bon cukup mengejutkan publik. Pihak keluarga Rini pun menceritakan sedikit kronologis mengenai wafatnya Rini.

Meski sempat menderita penyakit diabetes hingga stroke, namun yang membuat Rini meninggal adalah kejadian malang yang menimpa dirinya. Rini disebutkan sempat jatuh di kamar mandi. Seperti apa kronologis lengkapnya? Simak selengkapnya berikut ini.

Kronologis wafatnya Rini S Bon Bon

YouTube/Cumicumi
Foto : YouTube/Cumicumi

Sosok ceria dari Rini S Bon Bon, kini hanya tinggal kenangan. Pelawak senior itu telah dikabarkan meninggal dunia pada Minggu, 10 Juli 2022. Adik dari Rini, yakni Ami menceritakan sedikit bagaimana kronologis wafatnya sang kakak.

Menurutnya, hari ini Rini tampak berbeda dibanding biasanya. Ia lebih banyak diam dan tidak bicara apa-apa.

"Tadi aku kaget dia hari ini diem aja enggak ngomong apa-apa. Main kumpul di rumah kakak main bola biasa aja diem banget," tutur Ami, adik mendiang Rini S Bon Bon kepada Tim IntipSeleb, Minggu, 10 Juli 2022.

Nasib naas menimpa Rini, adik Rini menyebut bahwa kakaknya sempat jatuh di kamar mandi. Rini S Bon Bon lantas menghembuskan nafas terakhirnya di rumahnya. Ami juga menyebut bahwa Rini sempat diperiksakan ke dokter.

"Pada saat jatuh dari kamar mandi, kita bore-borein (diolesi dengan sejenis minyak angin) semua badannya sampe dibawa ke rumah. Di kamar meninggalnya, dibangun-bangunin enggak bangun dan udah diperiksa dokter," kata Ami.

Meninggal sambil tersenyum

Viva.co.id
Foto : Viva.co.id

Ami juga menuturkan bahwa waktu Rini S Bon Bon wafat adalah pukul 6 sore setelah magrib. Menurutnya, sang kakak meninggal dalam keadaan tersenyum.

“Meninggal jam 6.00 abis magrib meninggalnya senyum," kata Ami.

Lebih lanjut mengenai keinginan yang belum bisa dicapai oleh Rini ialah belum tercapainya keinginan Rini untuk menikah.

"Keinginan dia yang belum dipenuhi nikah. Pengan nikah," sambung adik Rini S Bon Bon.

Sebelumnya, pihak keluarga Rini S Bon Bon mengabari bahwa Rini telah berpulang melalui pesan WhatsApp.

"Assalamualaikum wr.wb. Innalillahi wainnailaihi rojiun  Allahuma firlahu wa hamhu wa afihi wa fuanhu Almarhumah. IRNi YUSNITA (  Rini S Bon Bon )  Binti SUHANDI  semoga Allah ampuni segala dosa-dosanya diterima Amal sholehnya, Kebaikannya selama d idunia buat keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dikuatkan iman islamnya Aamiin Aamin Yaa Robbal Alaamiin. Alfaatihah..”  tulis Qubil AJ kerabat sesama artis Rini S Bon Bon.

Topik Terkait