IntipSeleb Lokal – Kabar duka sekaligus mengejutkan datang dari salah satu penyanyi tanah air yakni Charly Van Houten. Ia dikabarkan baru saja mengalami kecelakaan. Hal ini diketahui melalui unggahan Instagram pribadi miliknya @charly_setiaku beberapa waktu lalu.
Tak lama dari unggahannya tersebut, awak media coba menghubungi langsung Charly. Akhirnya, ia mengungkapkan kronologi sekaligus penyebab insiden kecelakaan itu bisa terjadi. Penasaran kisah selanjutnya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Charly van Houten Ungkap Kronologi
Tak lama dari kabar duka yang menimpa Charly van Houten, awak media coba menghubungi penyanyi tersebut. Charly pun bersedia menjelaskan kronologi kejadian yang menimpa ia dan timnya tersebut.
"Ini sedikit kronologis kejadian kecelakaan yg menimpa Charly," ungkap Charly van Houten saat dimintai keterangan oleh awak media pada Sabtu, 9 Juli 2022, malam.
Charly memulai ceritanya dari kunjungannya ke Bangka Belitung. Charly menjelaskan bahwa dirinya tiba di Bangka Belitung sekitar pukul 14.00 siang waktu setempat.
Tak lama dari itu, ia langsung menyambangi rumah Melanie Subono. Hal ini lakukan karena ada jadwal syuting.
Setelah selesai dari kediaman Melanie Subono, akhirnya Charly van Houten dan tim langsung angkat kaki. Charly menjelaskan bahwa ia angkat kaki menuju ke Bandung sekitar pukul 19.00 waktu setempat.
"Landing dari bangka jam 2 siangan trus ke rumah nya melani subono karena ada shooting konten," ujar pria berusia 42 tahun tersebut.
"Abis itu jam 7 malam aku go ke bandung," kata pria kelahiran 5 November 1979 itu lebih lanjut menjelaskan.
Penyebab Insiden Kecelakaan
Setelah itu, Charly van Houten menjelaskan bahwa insiden tersebut terjadi tengah malam. Kejadian tersebut terjadi di Tol Cipularang setelah ia menggelar konser di Bangka Belitung.
"Kejadian jam 12 malam di tol Cipularang abis pulang dari konser di Bangka Belitung," ucap Charly van Houten.
Lebih lanjut, Charly van Houten mengutarakan bahwa insiden tersebut terjadi karena mobil yang ia tunggangi coba menyalip kendaraan di depannya. Namun, tak disangka sebuah mobil truk besar langsung berbelok ke arah kanan tanpa memberikan lampu sinyal terlebih dahulu.
Mobil yang dinaiki Charly pun tak sempat menginjak remaja. Akhirnya, insiden itu pun terjadi.
"Tiba-tiba pas kita mau nyalip mendadak mobil truk ke kanan tanpa ngasih kode," ujar Charly van Houten.
"Jadi akhirnya langsung nabrak ga ke rem," pungkas sang musisi. (rgs)