IntipSeleb Lokal – Salah satu penyanyi legendaris Indonesia yakni Bob Tutupoly dinyatakan meninggal dunia pada Selasa, 5 Juli 2022 lalu. Ia wafat dalam usia 82 tahun.
Jenazahnya dikebumikan pada Kamis, 7 Juli 2022. Berdasarkan pantauan IntipSeleb, jenazahnya memasuki kawasan TPU Tanah Kusir, Jakarta Barat diiringi oleh sejumlah rekan, dan pelayat. Penasaran kelanjutan kisahnya? Simak fakta selengkapnya di bawah ini.
Prosesi Pemakaman Mendiang Bob Tutupoly
Mendiang Bob Tutupoly dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Barat pada Kamis, 7 Juli 2022. Berdasarkan pantauan IntipSeleb, jenazah tiba di TPU sekitar pukul 11.00 WIB.
Jenazah mendiang diiringi oleh sejumlah keluarga dan kerabat beliau. Sang istri yakni Rosmayasuti Nasution terlihat berusaha tegar membersamai mendiang suaminya.
Jenazah mendiang yang berada di dalam peti terlihat dihiasi bunga besar berwarna putih. Setibanya di liang lahat, sejumlah pendeta melantunkan sejumlah pujian hingga jenazah mendiang dikebumikan.
Usai melantunkan lagu-lagu pujian, sang pendeta terlihat mengajak keluarga, kerabat, dan semua pelayat untuk sama-sama mendoakan mendiang Bob Tutupoly.
"Semua keluarga dan kerabat, Ibu Yos dan semua anggota keluarga, Allah Maha Kuasa dengan kasih-Nya yang besar telah memanggil kepada-Nya, saudara kita, ayah kita, opa, rekan berbincang, almarhum Bobby Willem Tutupoly," ucap salah satu pendeta saat prosesi pemakaman Bob Tutupoly di TPU Tanah Kusir, Jakarta Barat pada Kamis, 7 Juli 2022.
"Sekarang kita akan memakamkan jenazahnya. Tanah adalah awal tubuh manusia. Dari tanah tubuh manusia pada akhirnya akan kembali menjadi tanah," kata sang pendeta lebih lanjut mengutarakan.
Tak lama, pendeta tersebut terlihat melemparkan tanah ke liang lahat. Hal ini sebagai tanda bahwa mendiang Bob Tutupoly telah kembali ke pada tanah.
"Namun, kita memakamkannya dengan pengharpan yang teguh pada kebangitan dan hidup kekal dalam Yesus Kritus. Ia akan memuliakan tubuh yang hina ini sesuai kemuliaan-Nya," ujar sang pendeta.
Pemakaman Mendiang Bob Tutupoly Diiringi Lagu Widuri
Setelah para anggota keluarga mendiang selesai menaburkan bunga, para petugas pun langsung meratakan tubuh jenazah mendiang dengan tanah. Selama proses ini, semua orang dengan khidmat menyanyikan lagu Widuri.
Sebagaimana diketahui, Widuri adalah lagu karya mendiang Bob Tutupoly. Lagu ini tenar di era tahun 1970-an.
Seusai itu, pihak keluarga kembali menaburkan bunga ke atas makan mendiang Bob Tutupoly. Istri mendiang terlihat tak kuat menahan isak tangis.(prl).