IntipSeleb Gosip – Kesedihan yang semakin berlarut usai kepergian Emmeril Kahn Mumtadz, membuat Atalia Praratya sebagai seorang ibu yang melahirkannya sangatlah terpukul. Saat menceritakan mendapat kartu keluarga baru tanpa nama Eril, Atalia tak kuasa menahan tangisnya.
Mencoba untuk tetap kuat dan tak menangis, namun tak bisa dipungkiri jika kesedihan itu selalu ada. Seperti apa reaksi Atalia Praratya saat mendapatkan kartu keluarga baru tanpa Eril? Simak penjelasannya berikut ini.
Kartu Keluarga Baru
Melewati hari-harinya tanpa putra kesayangannya Eril, Atalia Praratya dan Ridwan Kamil mencoba untuk mengalihkan kesedihan menjadi sesuatu yang positif. Saat mengisi podcast bersama Najwa Shihab, Atalia Praratya berjanji jika dirinya tak ingin menangis.
Sedikit demi sedikit menceritakan kisah Eril semasa hidup, hingga hilang dan tenggelam, Atalia dan Ridwan Kamil masih berusaha tenang dan menerima semua kehendak Allah kepada keluarganya. Namun, saat harus rela menerima kepergian Eril untuk selamanya, Atalia Praratya merasa sedih dan terluka.
Saat mengurus akta kematian Eril, Atalia Praratya mengaku jika dirinya di kasih surat kartu keluarga baru, yang dimana dalam KK tersebut tidak ada lagi nama Emmeril Kahn Mumtadz. Tak kuasa menahan tangis dan rasa sedihnya, Atalia sempat meminta untuk nama Eril tetap ada.
"Jadi waktu kita ngurusin surat kematian Eril, kita dapat akte, pada waktu dapat akte itu saya oh iya terima kasih pak," ujar Atalia Praratya di YouTube Najwa Shihab, dilansir IntipSeleb Kamis, 7 Juli 2022.
"Terus tiba-tiba sekalian ini bu kartu keluarga, disitu saya nangis karena nama Eril udah gak ada kan disitu," sambung Atalia.
"Saya sedih banget dan kenapa dihilangin, gak bisa ini administratif. Itu saya yang bertanya disitu, waktu itu masih kaget aja," imbuh Atalia.
Rahasia Atalia & Ridwan Kamil Tetap Berbagi Kebahagiaan
Meskipun harus menerima pahitnya kenyataan ditinggalkan sang putra tercinta, Ridwan Kamil masih tetap menjadi sosok yang humoris dan ceria. Tak hanya di media sosial, pria yang kerap disapa Kang Emil itu, juga dikenal sebagai sosok ladang kebahagiaan bagi banyak orang.
Menurut Kang Emil sosoknya yang humoris itu karena ia memiliki rahasia dan prinsip yang dipegang teguh.
"Saya buka rahasianya lah ya, jokes is my life theraphy," ujar Ridwan Kamil.
"Jadi saya bukan pelawak, tapi itu pelarian saya untuk menghibur diri sendiri saat sedih," sambungnya.
Berbeda dengan Atalia sang istri, justru lebih banyak bercerita kepada Tuhan, karena kasusnya ditinggal Eril ini Atalia mengaku jika dirinya benar-benar down.
"Saya sih lebih banyak mengendalikan diri sama Allah aja, karena saya sudah sampe pada titik yang kalo dibiarkan psikis saya kena, saya ikhlasin langsung banyakin dzikir itu terapi saya," tutup Atalia. (way)