Musisi di kawasan Jawa Timur sebagai pionir lahirnya genre musik koplo. Hal ini menjadikan salah satu alasan diadakannya audisi pertama Koplo Superstar di kota Surabaya seperti yang disampaikan oleh Kiki Zulkarnain, Chief Program & Communication Officer ANTV.
“Surabaya yang berada di wilayah Jawa Timur merupakan daerah pesisir pantura, yang mana merupakan pelopor perkembangan musik dangdut khususnya genre koplo yang saat ini semakin fenomenal. Kami harap dengan kehadiran ANTV ke Surabaya, dapat menemukan bakat-bakat baru di bidang tarik suara dan menambah deretan nama bintang-bintang koplo di Indonesia,” ungkap Kiki Zulkarnain.
Cara Daftar
Tak hanya berlangsung di Surabaya, ANTVLovers diharapkan bersiap menyambut kedatangan ANTV di kota selanjutnya dan juga menyaksikan tayangan Koplo Superstar.
“Untuk para calon superstar di 2 kota audisi selanjutnya yaitu Yogyakarta di tanggal 2 Juli 2022 dan Bandung tanggal 16 Juli 2022, persiapkan diri kalian dan tunggu kedatangan kami,” sambung Kiki Zulkarnain.
Koplo Superstar segera hadir di layar kaca ANTV, dipandu oleh Raffi Ahmad, Rina Nose, Wika Salim dan Marshel Widianto. Para peserta yang telah terpilih sebagai finalis akan menghadapi para juri yaitu Pasha Ungu, Iyeth Bustami, Denada, dan Thomas Djorghi.