“Artinya tidak terjadi DNA kan karena ada agenda tersembunyi dari pihak mereka, mereka mau dilakukan diam-diam, mereka ingin saya tidak memakai lawyer,” sambungnya.
Soal Jual Putus
Lebih lanjut, Wenny Ariani tidak ingin melakukan jual putus sebagai syarat sebagai test DNA. Ia menjelaskan hal itu terjadi karena ada tawaran dari pihak Rezky Aditya.
“Terus ada tuh kata-kata jual putus, tidak, tetapi karena ada tawaran dari mereka,” kata Wenny Ariani.
Menanggapi jual putus tersebut, pihak Rezky Aditya membenarkan ada tawaran tetapi Wenny dinilai menciderai rasa keadilan bagi anak di bawah umur.
“Kita sudah menawarkan tes DNA namun tidak terlaksana hingga saat ini, dikarenakan pada pertemuan itu (kedua belah pihak) pihak penggugat memberikan penawaran yang menurut kami sangat menciderai rasa keadilan bagi anak di bawah umur yang bernama Naira," jelas Ana Sofa Yuking selaku Pengacara Rezky Aditya dilansir IntipSeleb dari kanal YouTube Ciky Citra Rezky.