IntipSeleb – Belum lama ini, Tiara Marleen membuat heboh masyarakat Indonesia. Hal ini karena penyanyi dangdut tersebut mengaku memiliki ikatan persaudaraan dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Perihal pengakuannya ini, tak sedikit netizen yang nyinyir kepada dirinya. Akhirnya, ia memberikan klarifikasi soal pernyataan kontroversialnya ini. Penasaran? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tiara Marleen Bersaudara Dengan Ridwan Kamil
Saat melakukan wajib lapor di Polres Metro Depok pada Senin, 20 Juni 2022, Tiara Marleen memberikan klarifikasi. Hal ini berkaitan dengan pernyataan dirinya mengaku memiliki ikatan persaudaraan dengan Gubernur Jawa Barat tersebut.
Tiara Marleen menjelaskan bahwa dirinya hanyalah saudara senegara saja. Lebih lanjut, ia pun mengaku hanya bersaudara senabi saja.
"Haduh. Ya,kita kan saudara senegara, senabi gitu," ungkap Tiara Marleen di Polres Metro Depok pada Senin, 20 Juni 2022.
Alasan Tiara Marleen Mengungkapkan Pernyataan Tersebut
Tiara Marleen menjelaskan kenapa ia mengeluarkan pernyataan yang kontroversial tersebut. Hal ini, ucap Tiara, ia katakan lantaran ia sedang mengalami masalah yang membuatnya pusing. Maka dari itu, ia membuat pernyataan tersebut hanya untuk candaannya saja.
"Kan kita lagi stres begini, ditanya begitu kan kita harus ada candanya dong," tutur penyanyi dangdut tersebut.
Tak hanya itu, Tiara Marleen pun mengaku bahwa dirinya sama-sama berasal dari daerah yang sama yakni Garut. Lebih lanjut, ia juga mengaku bahwa orang tuanya dekat dengan Gubernur Jawa Barat tersebut.
"Iya dong. Cuma kan kita sama-sama dari Garut juga gitu loh. Ya kita kan seadam, senabi. Emang sih orang tua aku deket sama Pak Ridwan," jelas penyanyi dangdut terbaik.
Namun, pernyataan Tiara Marleen tersebut ternyata ditanggapi langsung oleh Ridwan Kamil. Ketika dimintai keterangan soal hal ini, Tiara merasa dirinya sangat senang. Menurutnya, Ridwan Kamil merupakan sosok orang yang baik. Selain itu, suami dari Atalia Praratya tersebut juga dianggap sebagai sosok yang bersahaja.
"Seneng dong karena beliau orang baik kan. Menjawab itu enggak mungkin beliau bilang no komen. Tapi beliau jawab. Itulah beliau orangnya baik, bersahaja," pungkas wanita yang tengah terjerat kasus pencemaran nama baik tersebut. (nes)