IntipSeleb – Krisna Mukti sering kali kedapatan mengunggah video TikTok miliknya ke Instagram. Kali ini, Krisna Mukti mengajak penggemarnya kembali bernostalgia.
Ia kedapatan mengunggah sebuah video yang berisi sejumlah foto masa lalunya saat membintang sinetron bersama dengan Cornelia Agatha. Lantas seperti apa lengkapnya? Simak berikut ini.
Nostalgia bareng Cornelia Agatha
Krisna Mukti kedapatan mengunggah sebuah vidoe TikTok yang dibuat berdasarkan permintaan dari penggemarnya. Ada penggemarnya yang meminta untuk mengunggah fotonya bersama dengan Ranty.
'Foto sama ranty dong,' tulis netizen tersebut. Ranty sendiri diketahui merupakan karakter dari sebuah sinetron yang diperankan oleh artis Cornelia Agatha.
Lantas Krisna Mukti pun menuruti permintaan penggemarnya tersebut dan mengunggah beberapa foto lawas dirinya bersama dengan Cornelia Agatha. Keduanya kala itu memerankan karakter Wahyu dan Ranty.
Cornelia Agatha sendiri yang melihat unggahan itu, langsung turun mengisi kolom komentar Krisna Mukti.
"Wahyu... I love you," tulis Cornelia Agatha di kolom komentar Instagram Krisna Mukti, Senin, 13 Juni 2022.
Kesukaan netizen
Unggahan Krisn Mukti itu mau tidak mau membuat netizen kembali bernostalgia tentang sinetron yang dibintangi oleh Krisna Mukti dan Cornelia Agatha. Banyak yang menyebut bahawa sinetron tersebut merupakan sinteron kesukaan mereka kala itu.
"Sinetron yang paling saya sukai," kata netizen.
"Sinetron kesukaanku waktu kecil," tulis netizen.
"Sinetron paling hits di tahun itu," balas netizen.
"Sinetron kesukaan bapakku dulu aku masih SD," kata netizen.
"Yang tau sinetron ini artinya udah pada tuwir termasuk saya, idola banget ini si Wahyu, Ranti dan Cece Kirani," sahut netizen lainnya.
Sementara itu, ada pula netizen yang menggoda keduanya dengan bertanya “di fiksi, di kenyataannya kapan om,”.
Di samping unggahan Krisna Mukti dengan Cornelia Agatha, Krisna Mukti sering kali membagikan unggahannya kala dirinya membantu Ibunya melakukan acara kebaktian.
Perlu diketahui bahwa Krisna Mukti memiliki agama yang berbeda dengan sang Ibu. Meskipun demikian, toleransi antara keduanya sangat besar dan tetap hidup bersama dengan nyaman tanpa ada batasan apa pun.(prl).