img_title
Foto : Instagram/emmerilkahn

IntipSeleb –Setelah sepekan sejak hilangnya putra sulung Gubernur Jawa Barat di Sungai Aare, Bern, Swiss, Eril belum juga ditemukan. Ridwan Kamil dan sang istri pun menyatakan telah mengikhlaskan sepenuhnya dan meyakini bahwa Emmeril Kahn Mumtads sudah meninggal dunia.

Hal ini disampaikan oleh surat edaran yang diterbitkan oleh Majelis Ulama Indonesia Provinsi Jawa Barat. Bagaimana berita selengkapnya? Simak baik-baik artikel di bawah ini.

Ikhlas Eril Dinyatakan Meninggal Dunia

MUI Jawa Barat
Foto : MUI Jawa Barat

Pada 2 Juni 2022, ketua MUI Jawa Barat Prof. Dr. KH. Rachmat Syafe'i, LC, MA, dan juga Sekretaris Umum Drs HM Rafani Akhyar M.Si telah mengedarkan dan menandatangani surat tertanggal Kamis, 2 Juni 2022. Surat tersebut perihal proses pencarian dari putra sulung Ridwan Kami, yakni Emmeril Kahn Mumtadz yang dikabarkan hilang pada 26 Mei 2022 di Sungai Aare, Bern, Swiss. 

Dalam surat yang beredar tersebut, tertulis bahwa Ridwan Kamil beserta istri telah ikhlas menyatakan bahwa putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau yang akrab disapa Eril meninggal dunia karena tenggelam. KBRI di Swiss juga telah sampaikan otoritas setempat sudah mengubah status pencarian yang semula pencarian orang hilang (missing person), berubah menjadi pencarian orang tenggelam (drowned person).

"Bapak Moch Ridwan Kamil beserta istri sudah mengikhlaskan sepenuhnya dan meyakini bahwa ananda Emmeril Kahn Mumtadz sudah meninggal dunia karena tenggelam," Tulis poin pertama pada surat edaran tersebut.

Topik Terkait