img_title
Foto : Instagram/@dangdutkoploviral

IntipSeleb – Musik koplo dikenal sebagai sub aliran dari musik dangdut. Kini peminat dangdut koplo semakin meningkat, terbukti tak hanya digemari lanjut usia tetapi banyak juga anak muda.

Tak heran miliki banyak penggemar dari berbagai kalangan, musik koplo miliki beragam keunikan. Kira-kira apa saja keunikan dangdut koplo? Simak selengkapnya hanya di artikel berikut ini.

Lantunan Musik Relatif Cepat

Instagram/@dangdutkoploviral
Foto : Instagram/@dangdutkoploviral

Berbeda dengan musik dangdut pada umumnya, dangdut koplo dikenal memiliki tempo irama yang cepat. Hal tersebut membuat banyak orang beranggapan musiknya asik.

Terlebih bagi pihak-pihak yang gemar joget. Biasanya dangdut koplo jadi andalan. Terlebih kini baik tua maupun muda gemar berjoget. 

Jika dulu dangdut dianggap musik orang tua, sekarang tergeser dengan maraknya anak muda yang gemar dangdut koplo. Tak jarang kini dangdut koplo jadi playlist favorit di kafe-kafe tempat anak muda nongkrong.

Topik Terkait