Sang istri juga membeberkan jika Miing awalnya mengeluh sering nyeri dada pada sahabatnya. Diketahui beberapa Minggu terakhir gula darahnya memang kerap tinggi. Hingga akhirnya didaftarkan oleh sahabatnya, kemudian diperiksa dan terdeteksi ada yang tidak beres dengan jantung komedian tersebut.
"Waktu itu kita emang ketemu dengan sahabatnya kang Miing, cerita gitu pak gula saya tinggi terus, dibilang saya kalau sujud dadanya suka sakit. Langsung beliau bilang 'Udah kang kita periksa aja ke dokter jantung'," kata Diah menirukan pembicaraan Kang Miing deng Pak Dwi, sahabat sang suami.
Bypass Langkah Terbaik
Setelah dilakukan pemeriksaan mendalam, barulah benar-benar terdeteksi apa sebenarnya yang tidak beres dengan jantung Kang Miing. Ternyata pembuluh darah koroner pada komedian tersumbat sehingga perlu dilakukan tindakan.
Dokter yang merawat Miing Bagito membeberkan operasi bernama bypass menjadi jalan terbaik. Keadaan pasien memang dianggap paling efisien dengan jenis operasi tersebut. Diketahui, melansir Alodokter, operasi bypass jantung merupakan operasi dalam bentuk tindakan mengatasi penyumbatan penyempitan pembuluh darah arteri koroner pada pasien penyakit jantung koroner.
"Yang tersumbat ini pembuluh darah koroner. Secara umur manusia ini disetel oleh 3 pembuluh darah koroner. Nah 3 pembuluh ini dari 2 muara yang ke kanan, yang ke kiri sebelum bercabang dua ada yang di sebut dengan left main, cabang utama. Left main ini pendek kemudia bercabang dua. Kang Miing ini kena, tersumbatnya di left main tadi," jelas dr. Utojo Lubiantoro, SpJP(K), FIHA selaku yang merawat Miing Bagito.