img_title
Foto : Instagram/@dodit_mul

IntipSeleb – Dodit Mulyanto dikenal sebagai seorang komika sekaligus pelawak Tanah Air. Usai mengikuti salah satu kompetisi Stand Up Comedy, namanya pun mulai akrab di telinga publik.

Akan tetapi, baru-baru ini ia mengaku bahwa dirinya sempat mengalami sakit jantung akibat melihat komentar pedas warganet yang ditujukan untuknya. Penasaran dengan kabar lengkapnya? Simak berikut ini.

Sering disebut Star Syndrome oleh warganet

YouTube/ Dodit Mulyanto
Foto : YouTube/ Dodit Mulyanto

Dodit Mulyanto sempat mendapatkan banyak komentar yang kurang mengenakan. Oleh warganet, ia bahkan dianggap mengalami Star Syndrome.

Sekadar informasi, Star Syndrome adalah kondisi atau gejala ketidaknormalan yang terjadi akibat seseorang merasa terkenal, populer, hebat, memiliki kekuasaan dan sebagainya. Hal ini dapat membuat seseorang jadi lupa diri hingga sombong.

Ditanya mengenai pendapatnya terkait hal tersebut, Dodit Mulyanto mengaku sedih saat mendengar komentar tersebut.

"Sedih, sedihnya kok mereka tau,” kata Dodit Mulyanto dengan nada bercanda saat menjadi bintang tamu di salah satu program acara di televisi, Jumat, 20 Mei 2022.

Kendati demikian, ia lagi-lagi menanggapi dengan nada bercanda bahwa dirinya sudah mengalami Star Syndrome sejak masih Taman Kanak-Kanak.

"Pernah, waktu TK ya. Jadi saya dari TK hingga dewasa itu udah ngerasa sombong. PD banget," sambung Dodit Mulyanto.

Sakit jantung karena hate comment

Instagram/@dodit_mul
Foto : Instagram/@dodit_mul

Meskipun seorang komika atau pelawak itu dikenal lucu hingga bahkan banyak yang menjadikan hate comment (komentar kebencian) sebagai bahan candaan, berbeda dengan Dodit.

Dodit Mulyanto disebut merupakan seorang pribadi yang mudah baper (bawa perasaan) hingga membuatnya tersinggung.

Bahkan, dirinya disebut sempat mengalami sakit jantung akibat merasa baper membawa semua komentar jahat yang ditujukan untuk dirinya.

"Betul (jantungan). Saya sangat baper liat hate komen, makanya jangan di-hate ya biar saya sehat terus,” kata Dodit Mulyanto.

Sekadar informasi, Dodit Mulyanto memang pernah menceritakan bahwa dirinya menderita sakit jantung meskipun usianya kini baru menginjak 36 tahun.

"Waktu itu saya kaget dari warga masyarakat biasa masuk dunia entertaint. Jadi dulu kegiatan saya normal, kerja pulang jam dua terus tidur, saya dulu guru. Kalau di entertaint itu kerjanya kayak 24 jam, saya menjalani itu selama 2 tahun abis itu jantungan,” kata Dodit Mulyanto dikutip dari YouTube iNews Variety Show, pada 9 Maret 2018. (Cy)

Topik Terkait