img_title
Foto : Instagram/mellymanuhutu_organik

IntipSeleb – Melly Manuhutu merupakan seorang model, aktris dan juga penyanyi Tanah Air yang cukup dikenal. Namun, ia sempat menjadi perhatian ketika mengaku betah tak betah menjadi seorang ibu. 

Di sisi lain terkuak agama Melly Manuhutu yang membuat kaget. Lantas, apa itu? Simak selengkapnya di bawah ini.

Ngaku Sempat Gak Betah Jadi Ibu

instagram/mellymanuhutu_organik
Foto : instagram/mellymanuhutu_organik

Mellyana Manuhutu atau yang akrab disapa Melly Manuhutu ini diketahui mengawali kariernya di dunia modeling. Ia mengikuti ajang pemilihan Gadis Sampul pada tahun 1990 dan terpilih menjadi juara ketiga.  

Sukses dalam dunia modeling, ia menjajaki kariernya menjadi penyanyi. Memiliki bakat sebagai penyanyi, Melly berhasil merilis single-nya. Diantaranya ada Pergi, dan Aku Sudah Lama Menanti.

Melly sendiri diketahui menikah dengan suaminya, Prakaca Kasmir pada 15 September 2001. Dari pernikahannya ini, ia dikarunia dua orang anak. Membangun rumah tangga, Melly sempat mencuri perhatian publik lewat pernyataannya. Ia mengaku betah gak betah menjadi seorang ibu rumah tangga.

Meski begitu, ia tetap menjalani statusnya sebagai ibu rumah tangga dan melakukan hal tersebut dengan sepenuh hati. 

“Sebenarnya betah gak betah, kalo saya bilang gak betah gak bisa juga karena emang udah kewajiban seorang ibu dan istri tapi saya rasa kalau Tuhan kasih rezeki, aku selalu mencari jalan ke teman-teman, aku rasa kalau ada waktu yang tepat kalau dikasih jalannya aku yakin yang penting terus berusaha," ungkapnya saat berada dalam acara Bakti Sosial Asosiasi Agensi Model dan Talent Indonesia (AAMTI) di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan.

Agama Melly Manuhutu

instagram/mellymanuhutu_organik
Foto : instagram/mellymanuhutu_organik

Tak banyak yang tahu bahwa Melly Manuhutu menikah dengan suaminya memegang keyakinan yang berbeda. Keduanya menikah beda agama selama 21 tahun lamanya. 

Dari pernikahannya ini, terkuak keyakinan keduanya. Diketahui Prakaca Kasmir merupakan seorang muslim, sedangkan agama Melly Manuhutu adalah Kristen. 

Keduanya saling memegang toleransi yang besar. Melly bahkan mengaku mempersiapkan segala keperluan suami ketika Ramadhan tiba begitupun suaminya yang membantunya ketika Natal tiba.

“Saling memahami dan toleransi menjadi syarat mutlak, meski aku nggak pernah ikut puasa. Tapi setiap sahur aku selalu bangun lebih pagi dan memasak makanan sahur untuk suamiku,” kata Melly Manuhutu. (rth)

Topik Terkait