Keberadaan Ibu Raya yang Mengejutkan
Keesokan harinya, akhirnya tibalah saat Yoga dan Raya pergi menemui ibunya. Dengan dibonceng oleh Yoga, sepanjang jalan Raya terus merasa gelisah. Tak lama, mereka pun sampai di tempat yang dituju.
Tak disangka ternyata tempat keberadaan ibu Raya adalah tempat penampungan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Sebelum masuk Yoga mengingatkan Raya untuk menyiapkan hatinya melihat apa pun yang terjadi. Raya sendiri sudah bertekad untuk menerima apa pun kebenaran yang dihadapinya nanti.
Setelah memastikan mental sudah siap, keduanya mulai masuk ke tempat tersebut. Terlihat ibu Raya sedang duduk di kursi dan melamun sendirian.Tak butuh waktu lama, Raya langsung menemui sang Ibu dan mengajaknya berbicara.
Sayangnya, Ibunda Raya yang malah tidak mengenali anaknya itu. Bahkan sang ibu berkali-kali mengatakan jika anaknya sudah mati. Bingung dengan kondisi yang terjadi, Yoga akhirnya menarik Raya dan langsung mengajaknya pulang ke rumah nenek
Sesampainya di rumah nenek, ternyata Raya sudah ditunggu oleh ayahnya. Raya meminta penjelasan kepada sang ayah terkait keadaan ibunya yang baru saja ia temui. Akan tetapi, cerita dari ayahnya justru lebih mengejutkan Raya hingga membuatnya menangis.