img_title
Foto : Instagram/@viralsosmed_

IntipSeleb – Nama Zinidin Zidan dan Tri Suaka kini menjadi bulan-bulanan warganet. Bagaimana tidak, aksi keduanya memparodikan Andika Mahesa dianggap merendahkan.

Kini makin banyak masalah datang kepada keduanya. Lantas apa saja masalah yang membuat suasana semakin panas? Berikut ini ulasannya.

Awal Dikenal Karena Cover Lagu

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Baik Zidan maupun Tri dikenal publik sebagai pria bersuara emas. Keduanya sering mengcover lagu-lagu hingga membuat warganet jatuh cinta akan suara mereka.

Awal dipuja-puja dengan suara indahnya, kini keduanya dicap 'songong' oleh warganet. Bagaimana tidak, keduanya kini sedang bermasalah akibat memparodikan Andika Mahesa.

Niat hati hanya menghibur diri, naas malah mengubur diri. Zidan dan Tri, kini terjebak oleh candaan yang mereka buat. Keduanya dianggap merendahkan vokalis Kangen Band.

Video viral tersebut menampilkan Zidan dan Tri sedang 'impersonate' beberapa vokalis dengan gaya bernyanyinya masing-masing. Adapun yang mereka coba tiru yakni vokalis Armada, hingga Kangen Band, yakni babang tamvan.

Masalahnya ketika keduanya sedang bernyanyi seolah-olah menjadi Andika. Warganet menganggap keduanya malah merendah cara bernyanyi Andika. Hingga dianggap 'songong' karena faktanya, Andika memang jauh lebih senior.

Disemprot Komposer

YouTube/ZINIDINZIDAN
Foto : YouTube/ZINIDINZIDAN

Masalah tak hanya sampai video parodi saja. Zidan dan Tri kini banyak diserang banyak pihak, salah satunya yakni komposer sekaligus produser asal Sumatera Barat, Erwin Agam.

Melalui akun Facebooknya, Erwin Agam marah kepada Zidan dan Tri karena mendapatkan keuntungan dengan menggunakan karyanya. Parahnya mereka meng-cover lagu dan mendapatkan jutaan viewer tanpa meminta izin sang pencipta lagu.

"Kalian gak bayar lagu saya (Emas Hantaran) yang mencapai jutaan viewer. Dihubungi manager saya untuk kerja sama, malah kalian matikan monetes video tersebut. Kalian tak beretika," kata Erwin Agam lewat statusnya dilansir IntipSeleb dari Instagram @viralsosmed_

Seperti itulah konsekuensi ketika mendapatkan pundi-pundi rupiah dari karya orang lain. Terlebih bahayanya jika belum mendapatkan izin dari sang pencipta karya.

Belum selesai masalah parodi, terbit masalah izin video lagu cover. Mau tak mau, baik Zidan maupun Tri harus bertanggung jawab atas apa yang sudah dilakukan. Kini keduanya diketahui sudah membuat video permintaan maaf terkait video viral parodi. Namun, nampaknya cercaan dari warganet hingga saat ini belum reda.

Topik Terkait