img_title
Foto : Julita Robiatul/IntipSeleb

IntipSeleb – Judika baru saja merilis single terbarunya bertajuk Tak Pernah Tinggalkanku, dengan menggandeng Nurlela, gadis yang ditemukan Erick Thohir ketika mendatangi salah satu panti.

Saat momen grand launching single Tak Pernah Tinggalkanku di Holywings Gold, Kelapa Gading pada 21 April 2022, Erick Thohir membocorkan proses pertemuan Judika dan Nurlela hingga sampai pada tahap menjadi rekan duet. Simak selengkapnya melalui ulasan berikut.

Berawal dari Telat Datang

Julita Robiatul/IntipSeleb
Foto : Julita Robiatul/IntipSeleb

Erick Thohir yang saat itu sedang mengunjungi panti berjumpa dengan banyak anak muda difabel, dan mendengar jika ada salah satu diantaranya ada yang pandai bernyanyi.

“Waktu itu ketemu Nurlela saya sedang meghampiri panti yang memang dibawah kerja sama PLN, jadi saya ketemu banyak generasi muda kita yang difabel, ya mengalir saja. Lalu waktu itu sebenernya bukan Nurlela, ada temannya Nurlela yang bilang bisa nyanyi,” ungkap Erick Thohir dalam acara launching single Tak Pernah Tinggalkanku di Holywings Gold, Kelapa Gading, 21 April 2022.

Namun, teman Nurlela yang diketahui bernama Ulis telat datang dan digantikan dengan Nurlela. Saat ditanya, Nurlela mengaku bahwa ia mengagumi Judika. Karena hal tersebut, Erick Thohir ingin mempertemukan Nurlela dengan Judika.

“Cuma waktu itu Ulisnya telat datang lalu Nurlela lah yang nyanyi dan suaranya sangat bagus. Saya tanya siapa penyanyi favorit-nya. Ya apa salahnya kalau mimpi itu saling merajut, itulah saya undang ternyata Judika sendiri tulus,” lanjutnya.

Sosok Judika Menurut Nurlela

Julita Robiatul/IntipSeleb
Foto : Julita Robiatul/IntipSeleb

Menyukai genre lagu dangdut membuat Nurlela mengidolakan Rhoma Irama hingga Rita Sugiarto. Kemudian saat menyaksikan salah satu sinetron di mana Judika mengisi soundtracknya, Nurlela langsung jatuh hati dan mencaritahu karya-karyanya yang lain.

“Boleh jujur saya kenal lagu-lagu Bang Judika karena sebuah sinetron satu tahun lalu yang baru saya tonton judulnya Cinta Buta yang dibintangi Nikita Willy,” ujar Nurlela.

“Awalnya saya enggak suka lagu pop. Enggak tahu kenapa pas dengar suaranya Bang Judika kok damai ya. Langsung saya cari-cari, setiap saya nyanyi andalannya lagu itu (Jikalau Kau Cinta),”  

Judika menuturkan bahwa Nurlela memiliki suara yang khas dan tidak ingin melunturkan keunikan Nurlela tersebut.

“Dia basic-nya sebenarnya ini nyanyinya dangdut. Dia tuh suka lagu-lagu dangdut makanya waktu rekaman tuh lagu-lagu Rhoma, Bunda Rita Sugiarto. Waktu rekaman juga mikirnya ‘ini diapain’, aku enggak mau kehilangan cirinya Nurlela. lagunya kan pop banget, ini kan cengkok-cengkok yang kalau kita di dunia rekaman aduh nih pop enggak masuk nih. Tapi aku lihat biarin aja seperti itu, dan dia nyanyi dengan caranya dia dan justru jadi kuat banget hasilnya,” ucap Judika.

Topik Terkait