IntipSeleb – Banyak jenisnya makanan khas Jawa Barat yang berhasil membuat banyak lidah orang menjadi ketagihan. Selain memiliki cita rasa yang nikmat dan lezat, makanan yang dijajahkan di Tanah Pasundan memang bisa dibilang surganya kuliner dan dijamin semuanya nikmat.
Tak dapat dipungkiri, Indonesia memang kaya akan beragam budaya, bahasa, suku hingga kuliner khasnya yang menggugah selera. Bahkan keanekaragaman makanan khas daerah Jawa Barat menjadi salah satu kegemaran sebagian besar masyarakat.
Resep dan cara membuatnya yang telah diwariskan secara turun temurun pun masih lestari hingga saat ini. Jawa Barat adalah salah satu provinsi di pulau Jawa yang menyimpan keragaman kulinernya yang populer dan diminati. Makanan khas daerah Jawa Barat memiliki cita rasa pedas dan asam, serta biasanya di dominasi oleh bahan ikan.
Tak sedikit menu makanan khas daerah Jawa Barat yang menggunakan rempah-rempah Nusantara. Sehingga memberi cita rasa tradisional yang begitu lezat. Tak perlu jauh-jauh berkunjung, jika Anda ingin mencicipi sensasi makanan khas daerah Jawa Barat. Cukup membawanya ke meja makan Anda untuk disajikan dan dinikmati bersama keluarga.
Provinsi Jawa Barat memang cukup populer dengan kawasan wisata yang menyejukkan. Selain tempat wisata, banyak pengunjung yang ketagihan datang karena makanan khas Jawa Baratnya, loh. Mengenali makanan khas Jawa Barat bisa dilihat dari bahan baku dan rasanya.
Ketika mengunjungi tanah Pasundan, jangan sungkan untuk mencicipi makanan khas Jawa Barat. Makanan yang paling terkenal di Jawa Barat kebanyakan sudah melegenda, harganya murah meriah, dan mudah ditemukan di berbagai daerahnya.
Mengingat melimpahnya kuliner khas Sunda ada di sana. Belum lagi dengan adanya kota Bandung, sebuah kota bahkan ibukota dengan daya kreatifitas masyarakatnya yang tinggi, sehingga banyak bermunculan produk olahan baru.
Apabila kamu tengah berwisata atau sedang berada di Jawa Barat, jangan lupa untuk meluangkan waktu untuk sekedar icip-icip kuliner khasnya. Selain kental dengan budaya dan orang-orangnya yang ramah, satu hal wajib yang tidak boleh terlewatkan saat mengulas tanah Pasundan adalah makanannya.
Bagi pecinta kuliner, kurang lengkap rasanya jika belum mencicipi berbagai makanan khas Jawa Barat yang sangat nikmat dan populer ini. Provinsi yang juga sering disebut Sunda ini memiliki ragam kuliner tradisional yang wajib untuk dicoba.
Kira-kira apa saja makanan khas Jawa barat yang paling menjadi menu favorit kebanyakan orang, yuk simak artikel berikut ini!
1. Karedok
Karedok adalah makanan khas Sunda yang unik dari segi pengolahan. Karedok disebut mirip dengan gado-gado. Jika gado-gado dibuat dengan sayuran matang dan sudah diolah, karedok tidak.
Karedok disajikan dari sayuran yang mentah dan tidak diolah. Karedok memiliki yang rasa unik karena perpaduan dari kencur dan saus kacang yang menjadi satu.
Sayur-sayuran yang digunakan untuk membuat karedok cukup beragam, seperti timun, tauge, kacang-kacangan, terong hijau kecil, kubis, basil, dan beberapa jenis sayuran lagi yang bisa ditambahkan sesuai selera pembuatnya.
2. Nasi Liwet
Nasi yang diliwet khas Sunda berasal dari masyarakat perkebunan. Mereka membawa bekal berupa nasi untuk makan siang di ladang. Biasanya, masyarakat yang tinggal di dekat perkebunan akan membawa bekalnya bersama dengan ketel. Ketel ini merupakan alat yang digunakan untuk memasak nasi. Alat masak ini ditutup rapat agar nantinya, nasi tetap hangat.
nasi yang diliwet khas Sunda berasal dari masyarakat perkebunan. Mereka membawa bekal berupa nasi untuk makan siang di ladang. Biasanya, masyarakat yang tinggal di dekat perkebunan akan membawa bekalnya bersama dengan ketel. Ketel ini merupakan alat yang digunakan untuk memasak nasi. Alat masak ini ditutup rapat agar nantinya, nasi tetap hangat.
Biasanya, lauk yang digunakan adalah jenis ikan-ikanan. Bisa ikan peda merah, ikan kembung pindang, atau bisa juga ikan asin. Terus, orang Sunda tentu nggak bisa ketinggalan lalapan dan sambalnya. Dan cara makannya pasti identik di tabur semua diatas daun pisang.
3. Nasi Timbel Daun Pisang
Nasi timbel adalah hidangan tradisional khas Jawa Barat. Olahan sederhana ini terbuat dari nasi yang dibungkus daun pisang, lalu dikukus hingga empuk. Nasi timbel jarang dimakan sendiri, biasanya disajikan dengan berbagai lauk, seperti ayam goreng, ikan goreng, tahu, tempe, sayuran, sup, atau sambal.
Panasnya nasi yang disajikan dengan daun pisang menghasilkan aroma khas. Nasi timbel dibuat dengan cara mirip membuat lontong, yaitu dipadatkan, digulung, dan dibungkus dengan daun pisang.
4. Nasi Tutug Oncom
Nasi tutug oncom atau kadang hanya disebut tutug oncom, adalah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari nasi dicampur dengan kacang oncom yang difermentasi. Hidangan ini berasal dari Tasikmalaya.
Kata tutug dalam bahasa Sunda berarti "dihaluskan" atau "dicampur". Oleh sebab itu, namanya menggambarkan hidangan nasi yang dicampur dengan oncom tumbuk. Biasanya hidangan ini dibungkus dengan daun pisang dan disajikan dengan berbagai lauk pauk. Nasi tutug oncom merupakan makanan khas Jawa Barat yang cukup populer di sebagian besar kota, khususnya Bandung dan Tasikmalaya, juga di wilayah Jabodetabek.
5. Batagor
Batagor merupakan kependekan dari bakso tahu goreng yang dimakan dengan saus sambal kacang yang terbuat dari kacang tanah, cabai, dan bawang putih. Makanan ini juga merupakan salah satu makanan khas Bandung yang paling populer.
Rasanya yang enak dan harganya yang murah membuat banyak orang sangat menyukai makanan khas Bandung ini. Batagor dibuat dengan tepung tapioka kemudian digoreng membentuk bulat seperti bakso, namun biasanya ditambah dengan tahu pada satu paket batagor yang dipotong seperti dadu kecil.
Bagi yang ingin membawa pulang batagor sebagai oleh-oleh, dapat memilih batagor beku yang telah disediakan oleh para penjual batagor di Bandung. Biasanya, batagor beku akan dilengkapi dengan bumbu terpisah sehingga lebih awet.
6. Chuanki
Cuanki mirip dengan sajian bakso Malang atau bakwan Kawi. Satu porsi cuanki terdiri dari aci, siomay, bakso, pangsit rebus, pangsit goreng dan bakso goreng serta kuah kaldu panas yang segar. Cuanki biasa disajikan bersama taburan seledri dan daun bawang.
7. Colenak
Colenak merupakan olahan peuyeum bakar yang disantap dengan dicocolkan pada gula jawa cair yang dicampur dengan serutan kelapa. Makanan ini termasuk makanan khas Bandung yang sangat legendaris.
8. Bakakak Hayam
Dilihat dari namanya, makanan khas Sunda ini sudah nampak unik. Bakakak hayam adalah menu masakan unggulan yang mudah dijumpai di tanah Sunda. Masyarakat Sunda khususnya daerah Pandeglang, makanan ini biasa digunakan untuk kegiatan pesta adat, seperti pernikahan, sunatan dan upacara adat lainnya.
Bakakak hayam sendiri merupakan masakan yang menggunakan bahan utama berupa ayam yang diberikan bumbu khas Sunda. Ayam ini tidak digoreng, melainkan diolah dengan cara dipanggang. Bakakak hayam bisa disajikan bersama dua macam pilihan sambal, seperti sambal merah dan sambal hijau.
9. Seblak
Seblak merupakan jajanan kekinian yang tengah melambung tinggi namanya di Tanah Pasundan. Hidangan berbahan dasar kerupuk, mie dan juga aneka topi g seperti sosis, baso, makaroni, tulang, jamur dan lain-lain identik dengan rasanya yang super pedas.
Seblak di Bandung biasanya dihidangkan dengan kuah, kuahnya yang memiliki cita rasa nikmat membuat sejumlah pencinta kuliner ketagihan. Jajanan ini berhasil menarik wisatawan banyak untuk mencoba mencicipi olahan yang identik dengan kencur dan bawang putih tersebut.
10. Galendo
Makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari kelapa ini sudah terkenal ke berbagai kota di Indonesia. Kalau dulu Galendo masih terbungkus secara tradisional sehingga cepat kadaluwarsa. Kini, sudah banyak produk galendo yang terbungkus dengan menggunakan aluminium foil, sehingga bisa tahan lama.