img_title
Foto : Instagram/@agus_putra_ular

IntipSelebArti mimpi dikejar ular ada banyak artinya, ada yang bermakna baik dan juga bermakna sebaliknya. Tergantung seperti apa detail kejadian seperti apa di mimpi tersebut.

Ketika memimpikan hal yang aneh atau yang tak terduga, pasti anda akan bertanya-tanya dan penasaran, tentang apa sebenarnya arti mimpi tersebut. Apakah baik atau buruk, tentu hal itu akan mengganjal di pikiran anda.

Seperti misalnya saja ketika anda mimpi dikejar ular, ketika terbangun, anda akan kebingungan tentang apa arti mimpi dikejar ular dalam mimpi anda. Sebenarnya, mimpi dapat diartikan atau dapat ditafsirkan dari beberapa sudut pandang, misalnya saja dari sudut pandang psikologi, agama hingga Primbon Jawa.

Lantas bagaimana dengan arti mimpi dikejar ular? Berikut ini, dilansir dari berbagai sumber, kami akan sajikan beberapa arti mimpi dikejar ular untuk anda.

1. Tanda untuk menghindari seseorang

Jika anda semalam mimpi dikejar ular, maka mungkin saja ini suatu pertanda agar anda harus mulai meningkatkan kewaspadaan anda. Sebab, mungkin ada seseorang di sekitar anda yang justru memiliki sifat yang tidak baik atau akan merugikan anda ke depannya.

Arti mimpi dikejar ular ini bisa saja anda diharuskan untuk menghindari seeseorang tersebut karena bisa saja akan melukai anda secara fisik atau psikis ke depannya. Oleh sebab itu, mulailah berhati-hati dalam berteman dan segera menjauh perlahan jika anda punya perasaan atau insting yang mengatakan bahwa orang tersebut tidak baik untuk anda.

2. Menghindari sebuah kebenaran

Arti mimpi dikejar ular selanjutnya adalah mungkin suatu tanda bahwa anda sedang atau akan membuat anda menyangkal sebuah kebenaran.

Ketika anda menjalani hidup dan bertemu dengan hal-hal yang tidak berkenan untuk anda, mungkin anda akan cenderung merasa ingin menghindari kebenaran tersebut alih-alih untuk mempercayainya. Namun jika pada akhirnya anda mimpi dikejar ular, maka ada baiknya anda mulai bisa menerima keadaan yang akan anda hadapi daripada memilih untuk menghindarinya.

3. Menghindari sebuah tanggung jawab

Jika anda semalam bermimpi dikejar ular dan saat ini tengah penasaran dengan arti mimpi tersebut, bisa jadi arti mimpi tersebut adalah bahwa saat ini anda tengah menghindari sebuah tanggung jawab. Tanggung jawab ini bisa berbagai hal, bisa tentang apa pun dan mungkin salah satunya adalah sebuah pekerjaan.

Bisa jadi, mungkin suatu tanggung jawab ini cukup berat bagi anda jadi terkesan membebani. Oleh sebab itu, anda memilih untuk lepas tanggung jawab karena merasa kurang mampu untuk mempertanggung jawabkannya. Hal ini lah yang mungkin secara psikologi membuat anda terus kepikiran sehingga pada akhirnya membuat anda mimpi dikejar ular.

Ular sendiri bisa disimbolkan sebagai sebuah tanggung jawab anda yang terus mengejar anda. Kendati demikian, mimpi tersebut pertanda baik karena secara tidak langsung mengingatkan anda agar tidak lepas dari tanggung jawab dan segera mempertanggungjawabkan pekerjaan tersebut yang memang dilimpahkan untuk anda.

4. Takut mengeluarkan pendapat

Masih berkaitan tentang psikologis, jika anda bermimpi dikejar ular, maka bisa jadi hal ini merujuk pada apa yang telah anda lakukan sebelumnya, yakni sikap atau pilihan anda yang lebih memilih untuk memendam pendapat, ide atau gagasan yang anda miliki hanya karena anda merasa takut.

Ketakutan anda untuk berpendapat di lingkungan anda bisa jadi karena anda khawatir dapat melakukan suatu kesalahan, menyalahi aturan atau bahkan takut malah orang lain jadi tidak menyukai anda. Kendati memilih untuk memendamnya, anda justru malah dibuat kepikiran dan tidak tenang hingga membuat anda bermimpi demikian.

Akan tetapi arti mimpi dikejar ular ini bisa saja sebagai pengingat bagi anda agar ke depannya anda tidak ragu lagi untuk berpendapat agar lebih lega dan tidak membuat anda kepikiran pada akhirnya.

5. Ada orang yang mencintai anda

Arti mimpi dikejar ular selanjutnya yakni bisa jadi anda sedang dicintai oleh seseorang. Ular tersebut sebagai simbol orang yang mencintai anda yang sedang berusaha mendekati anda. Orang yang sedang mencintai anda bisa jadi orang yang anda kenal atau bahkan yang tidak anda duga sebelumnya.

Selain memiliki arti bahwa anda sedang dicintai oleh seseorang, arti mimpi dikejar ular juga diartikan bahwa ada seseorang yang merindukan anda secara diam-diam.

6. Terhindar dari bencana

Arti mimpi dikejar ular selanjutnya merujuk pada sebuah mitologi Yunani serta Primbon Jawa. Ular merupakan sebuah simbol bencana atau marabahaya. Lantas jika anda mimpi dikejar ular dan terhindar dari gigitannya, maka dapat diartikan bahwa anda akan terhindar dari sebuah bencana atau kesialan tertentu.

Selain itu, jika di mimpi anda ular tersebut jumlahnya cukup banyak dan anda bisa menghindarinya, maka mungkin saja sebuah pertanda bahwa anda, keluarga serta orang-orang terdekat anda akan terhindari musibah di waktu mendatang.

7. Sedang mengalami rasa panik

Arti mimpi dikejar ular selanjutnya bisa jadi menjadi sebuah gambaran bahwa anda sedang merasakan perasaan cemas atau panik. Hal ini merujuk pada sesuatu yang mungkin sedang anda hadapi akan tetapi anda tidak bisa menemukan solusi yang tepat.

Oleh sebab itu, anda akan merasa cemas, panik hingga membuat anda mimpi dikejar ular. Ada baiknya jika memang anda sedang mengalami sebuah masalah dan kebingungungan untuk menyelesaikan solusinya, tetap usahan untuk bersikap tenang dan pikirkan secara matang serta hati-hati langkah apa yang hendak anda ambil.

8. Sedang ketakutan

Selanjutnya, jika anda mimpi dikejar ular, maka ini bisa jadi sebuah gambaran atau representasi dari rasa takut yang menghantui anda. Entah ketakutan apa, hanya anda yang tahu, akan tetapi mungkin saja ini merujuk pada suatu pekerjaan, masalah keluarga atau bisa jadi masalah percintaan anda.

Oleh sebab itu, jika anda bermimpi demikian ada baiknya anda berusaha untuk menyelesaikan atau menghadapi ketakutan anda agar anda tidak lagi dibayangi perasaan takut hingga anda tidak bisa tidur dengan nyenyak.

9. Menemukan jodoh

Wah, jika anda baru saja memimpikan bahwa anda dikejar ular, bisa jadi ini suatu pertanda baik yang merujuk pada cinta sejati anda atau jodoh. Arti mimpi dikejar ular adalah bahwa mungkin saja dalam waktu dekat, anda akan segera menemukan pasangan hidup anda dan pada akhirnya anda akan menikahinya. Hal itu tentunya baik, terlebih jika memang anda sudah lama berstatus single.

Atau jika anda sudah memiliki kekasih, mungkin ini suatu pertanda bahwa kekasih anda sudah mantap ingin menikah dengan anda nantinya.

Demikian adalah sederet arti mimpi dikejar ular. Meski pun mimpi dapat diartikan, namun ada pula mimpi yang memang hanya sekadar bunga mimpi saja dan tidak berarti apa-apa.

Jika memiliki mimpi kemudian anda menafsirkannya, maka hal ini akan diserahkan kepada anda untuk bertindak bijak, hal ini mengarah pada tindakan anda yang ingin mempercayai mimpi tersebut atau hanya menganggapnya angin lalu saja. Yang terpenting sebagai umat beragama, ada baiknya anda lebih mendekatkan diri agar terhindar dari suatu hal yang buruk. (nes)

Topik Terkait