img_title
Foto : Persija Esports

IntipSeleb – Salah satu klub sepakbola Tanah Air, Persija secara resmi mendirikan klub esport yang dinamai Persija Esports. Berdirinya tim esport ini sekaligus dengan pembentukan tim Valorant. 

Peresmian Persija Esports disampaikan langsung melalui akun media sosial Instagram mereka @persija_esports. Seperti apa pembentukan dari tim esport Persija Jakarta ini? Berikut artikelnya. 

Pembentukan Persija Esports

Instagram/ @persija_esports
Foto : Instagram/ @persija_esports

Persija Esports telah diresmikan dengan ditandai oleh pembentukan tim Valorant. Melalui akun media sosial Instagram mereka @persija_esports. Selain mengumumkan tim, Persija Esports juga memperlihatkan logo baru mereka yang berbentuk macan. 

Tim Valorant Persija Esports terdiri dari lima orang atlet esport dengan Nanda "asteriskk" Rizana sebagai kapten tim, dan seorang pelatih Andrew "bali" Joesph, yang merupakan legeda dari game Counter Strike (CSGO) Indonesia.

"WE ARE READY TO ROAAARRRR. Introducing Cyber Tiger Of Kemayoran!" tulis akun Instagram Persija Esports.

Topik Terkait