Sutradara film Pulang dan Tuhan Minta Duit, Kinoi mengungkapkan, kebahagiaan, dua filmnya tayang saat bulan Ramadhan.
"Wahhh senang banget, Finally. Film Pulang sangat unik sebuah road movie perjalan anak gadis dengan ayahnya yang bercerita tentang keluarga mereka. Sedangkan Tuhan Minta Duit, banyak memberi pesan moral yang sangat natural," terangnya.
Putri Ayudia mengaku bahagia bisa bekerja sama dengan semua yang terlibat di film ‘Tuhan Minta Duit’.
"Senang sekali karena selain cerita dan naskahnya bagus, bisa bermain dengan para senior, Nanda yang sangat berbakat, serta reuni dengan mas Kinoy sebagai sutradara," ungkapnya.
Hal senada juga disampaikan lawan main Putri Ayudia, Anantya Rizky. Ia merasa senang karena bisa memerankan 2 tokoh berbeda.
"Aku seneng banget karena di film ini aku memerankan dua tokoh karakter yang berbeda. Syukur selama proses syuting tidak menemukan kendala yang berarti, dan semuanya berjalan lancar," jelasnya.