Namun ternyata, keputusan Lukman Sardi pindah agama sempat ditentang oleh mendiang ayahnya, Idris Sardi. Tetapi, sang ayah menyerahkan keputusan tersebut kepada Lukman. Hanya saja, ayahnya berpesan agar Lukman bisa bertanggung jawab sebagai pemeluk Kristen.
“Walaupun namanya orang tua pengen anaknya (punya agama) sama. Dan Bapak gue jujur bilang seperti itu. Tapi dia kembali menyerahkan ke gue. This your life, not my life. Tapi dia mengingatkan, pada saat mengambil pilihan lo harus bertanggung jawab nggak bisa menyalahkan orang lain, itu yang selalu gue pegang," ungkapnya dilansir dari YouTube Alvin and Friends.
"Ini sekaligus mematahkan bahwa selama ini ada orang bilang pasti bapaknya sedih. Bapak gue sebelum meninggal happy, ini pertama kali gue bilang. Dia bilang, 'kamu sekarang berada di tempat yang paling tepat buat kamu Lukman',” ucap Lukman Sardi.