IntipSeleb – Banjir dialami sejumlah kawasan di Jakarta. Ini karena curah hujan yang tinggi sejak Selasa malam, 31 Desember 2019 sampai Rabu pagi, 1 Januari 2020. Musibah banjir ini juga terjadi di bekas rumah Tina Toon. Rumah mantan aktris cilik itu juga harus menjadi korban genangan air.
Tina Toon mengungkapkan isi hatinya ke laman media sosial Instagram. Sejak tadi pagi, ia masih aktif membuat berbagai cerita yang menunjukkan kondisi berbagai kawasan Jakarta yang tergenang banjir. Yuk intip kisah Tina Toon!
Unggah Foto Bekas Rumahnya
Sumber foto: instagram/@tinatoon5
Tina Toon yang kini telah menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta itu kesal ketika melihat bekas rumahnya telah terkepung banjir. Dilihat dari unggahan Instagram, genangan air di depan rumah Tina telah menutupi ban mobil atau kurang lebih 50 sentimeter.
“Air oh air. Jakarta Oh Jakarta,” tulis Tina.
Malam pergantian tahun kali ini dihiasi dengan air hujan yang terus menerus turun hingga beberapa jam. Bahkan, #banjir menjadi trending topik di Twitter karena terus melanda beberapa kawasan lain dan menghambat arus lalu lintas.
Unggahan Instagram Tina itu merupakan potret bekas rumahnya dulu di kawasan Kelapa Gading. Pelantun lagu Bolo Bolo itu juga mengatakan bahwa kini ia tinggal di rumah neneknya dan akses jalanan di Kelapa Gading juga ikut terkena banjir.
“Ini perumahan dekat tempat tinggalku dulu. Dikirimin foto sama tetanggan-tetangga disana yang minta dievakuasi juga. Aku sekarang gak disana lagi, ini aku sekarang posisi di rumah Omaku. Gak banjir rumahnya tapi akses jalannya banjir banget di Kelapa Gading,” klarifikasi Tina.
Tina Bantu Menolong Korban
Sumber foto: instagram/@tinatoon5
Hingga saat ini, Instagram Tina Toon masih aktif dalam melaporkan berbagai lokasi yang ikut terdampak banjir. Bahkan, Tina sendiri membantu para korban yang ingin dievakuasi agar Tina Toon bisa menyampaikannya kepada pihak terkait.
“Selamat pagi. Selamat tahun baru. Banjir kembali melanda kota Jakarta. Untuk evakuasi dan keadaan darurat bisa ke Call Center 112 ya. Kalau tidak terhubung juga bisa Direct Message kesini atau WA aku,” tulis Tina di salah satu akun Instagramnya.
Kebaikan hati perempuan 26 tahun langsung disambut oleh warga yang membutuhkan pertolongan. Hal itu dilihat dari beberapa unggahan Instagram lainnya yang menunjukkan berbagai foto banjir di berbagai kawasan ibukota. Dengan adanya musibah banjir ini, Tina Toon juga berharap bahwa hujan segera berhenti dan air yang tergenang mulai surut.
Baca juga: Selain Dewi Hughes, 4 Artis Ini Sukses Turunkan Berat Badan