img_title
Foto : Instagram/@maiaestiantyreal

IntipSeleb – Maia Estianty diterpa kabar kurang mengenakkan. Lewat Instagramnya, Maia menceritakan ada oknum yang menipunya lewat aplikasi transportasi online, GoJek. Karena hal ini, Maia mengalami beberapa kerugian dan ia pun harus memblokir kartu kreditnya.

Terkait hal ini, pihak GoJek langsung bertindak cepat. Mereka langsung menghubungi Maia Estianty dan siap membantunya menemukan pelaku agar bisa ditindaklanjuti ke pihak kepolisian. Bagaimana kisahnya? Berikut ulasannya.

Baca Juga: Akun GoJek Aura Kasih Diretas, Uang Rp11 Juta Raib

Kronologi akun GoJek Maia ​diretas

Maia Estianty

Mengunggah tangkapan layar berisi kontak oknum pengemudi GoJek, Maia menceritakan kronologi peretasannya ini yang bermula saat ia memesan makanan. Tiba-tiba oknum driver itu mengaku motornya mogok dan meminta Maia mengganti driver dengan syarat menekan nomor yang diberikan. Ternyata, kode verifikasi yang diberikan itu sedang dalam proses meneruskan pemindahan informasi pribadi Maia ke oknum driver GoJek tersebut. 

Akibatnya, si oknum driver dapat mengakses semua akun yang ada di ponsel Maia bahkan sampai membuat saldo GoPay ibu tiga orang anak ini terkuras habis. Aplikasi lain seperti e-commerce, dan WhatsApp Maia Estianty juga dikendalikan oleh oknum itu. Hal ini pun membuat wanita 43 tahun tersebut tidak bisa lagi mengakses platform tersebut.

Topik Terkait