img_title
Foto : Pinterest/viramayadotcom

IntipSelebCara memutihkan selangkangan ternyata bisa menggunakan bahan-bahan alami. Selangkangan yang menghitam mungkin akan membuat sebagian orang malu dan tidak percaya diri. Tahukah kamu bahwa kulit yang menghitam pada area lipatan itu cenderung terjadi karena adanya keringat berlebih dan juga aktivitas sehari-hari.

Oleh sebab itu, daerah lipatan-lipatan pada tubuh perlu dilakukan perawatan khusus agar warna lebih cerah. Sebenarnya ada banyak sekali cara untuk memutihkan area lipatan tubuh ini, namun anda perlu tetap waspada jika menggunakan krim pemutih karena tergiur dengan kata ‘instan’ ataucepat’.

Sebab, penggunaan krim pemutih yang salah bisa membuat anda bisa mendapatkan masalah kulit yang parah, terlebih lagi di area selangkangan yang cukup sensitif. Oleh sebab itu, ada baiknya anda menggunakan beberapa cara berikut ini untuk memutihkan area lipatan anda.

Penasaran bagaimana cara memutihkan selangkangan secara alami? Simak informasi mengenai 8 cara memutihkan selangkangan secara alami berikut ini.

1. Bengkoang

Cara memutihkan selangkangan secara alami yang pertama adalah dengan menggunakan bengkoang. Pasti anda sudah menyadari bukan, bahwa banyak sekali produk pemutih kulit yang menonjolkan produk mereka dengan gambar bengkoang. Hal ini sebabkan bengkoang dipercaya dapat memutihkan kulit, salah satunya ialah memutihkan area selangkangan.

Bengkoang mengandung vitamin B dan C yang berfungsi untuk memutihkan kulit dan menjaga kesehatan kulit agar tetap cerah. Selain itu, kandungan vitamin C pada bengkoang juga memberikan rangsangan pada sel kulit untuk beregenerasi dan memperbaiki sel kulit yang rusak.

Cara memutihkan selangkangan dengan bengkoang pun cukup mudah, yakni dengan memarut bengkoang kemudian ambil airnya saja. Setelah itu oleskan pada area selangkangan setiap hari agar hasilnya lebih maksimal.

2. Lidah buaya

Cara memutihkan selangkangan berikutnya bisa dengan menggunakan gel dari lidah buaya. Sudah tak heran lagi bukan jika lidah buaya sering kali dijadikan bahan dasar dalam produk kecantikan terutama bagi produk pemutih kulit.

Hal ini disebabkan lidah buaya yang mengandung vitamin C yang dibutuhkan oleh kulit. Dengan demikian, memanfaatkan lidah buaya disebut-sebut dapat mencerahkan kulit bahkan di area lipatan tubuh.

Caranya pun cukup mudah, yakni dengan mengoleskan gel lidah buaya pada area lipatan kulit yang menghitam kemudian diamkan selama kurang lebih 10 menit. Setelah itu bilas dengan air. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, anda bisa melakukannya sebanyak 2 kali dalam sehari.

3. Putih telur

Mungkin terdengar aneh, namun ternyata putih telur dapat membuat area selangkangan menjadi lebih cerah, Hal ini dikarenakan putih telur efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menjadi penyebab kulit tampak kusam dan tidak cerah.

Putih telur memang memiliki aroma yang kurang, enak jadi jika ingin menggunakan putih telur untuk mencerahkan area lipatan anda, anda bisa mentolerir baunya dengan menambahkan perasan jeruk nipis.
Cara memutihkan selangkangan dengan putih telur pun cukup mudah, yakni dengan menyiapkan satu putih telur dengan 1 sdm madu dan juga 1 sdm jeruk nipis. Lalu aduk hingga berbusa.

Setelah itu, anda bisa langsung mengoleskan campuran bahan tersebut ke area kulit yang menghitam lalu didiamkan selama kurang lebih 15 menit. Setelah selesai bilas dengan air hangat hingga bersih.

4. Kentang

Selanjutnya, cara memutihkan selangkangan bisa dengan menggunakan kentang. Hal ini disebabkan kentang yang mengandung antibiotik alami yang berguna untuk membantu proses regenerasi kulit dan dipercaya dapat mencerahkan kulit, salah satunya pada area selangkangan.

Caranya pun cukup mudah, yakni dengan merebus kentang secukupnya kemudian ditumbuk halus. Tak hanya kentang saja, namun juga perlu ditambahkan 2 sdm susu plain atau tanpa rasa. Setelah itu diaduk hingga menjadi seperti krim lulus. Setelah selesai, oleskan ke area lipatan kulit yang menghitam. Diamkan selama kurang lebih 15 menit, setelah itu bilas dengan air hangat.

5. Minyak kelapa dan lemon

Minyak kelapa menjadi salah satu cara memutihkan selangkangan alami yang bisa anda coba. Namun tak hanya minyak kelapa saja, anda perlu mencampurkannya dengan perasan jeruk lemon. Hal ini disebabkan lemon yang memiliki kandungan vitamin C yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Sedangkan minyak kelapa sendiri sangat bagus membuat kulit tidak kering sehingga tetap lembap dan cerah.

Caranya pun cukup mudah, yakni dengan mencampurkan 2 sdm minyak kelapa dengan perasan lemon secukupnya. Setelah itu oleskan campuran bahan tersebut ke area kulit yang menghitam. Diamkan selama kurang lebih 10 menit kemudian anda bisa membilasnya dengan air hangat.

6. Scrub gula

Cara memutihkan selangkangan selanjutnya bisa dengan menjadikan gila sebagai scrub. Gula ternyata bisa berfungsi untuk membantu proses eksfoliasi atau pengelupasan kulit. Oleh sebab itu, scrub gula ini bisa anda manfaatkan untuk mengangkat sel kulit mati yang menumpuk, yang menjadi penyebab warna kulit jadi tidak cerah.

Tetapi tidak hanya menggunakan gula saja, anda juga memerlukan madu dan juga perasan lemon. Tapi jangan khawatir, caranya cukup mudah, yakni dengan mencampurkan perasan lemon dengan 1 sdt gula serta 1 sdm madu.

Setelah itu oleskan dan gosok secara perlahan scrub tersebut pada area area kulit selangkangan yang menghitam. Setelah selesai, anda bisa membilasnya dengan air bersih dan jangan lupa pastikan bahwa scrub benar-benar sudah hilang, ya.

7. Timun

Bahan alami selanjutnya yang bisa anda pakai adalah timun. Mungkin di antara anda sudah tau bahwa timun dipercaya dapat menghilangkan kantung mata yang menghitam. Nah, ternyata manfaat timun lainnya ialah dapat memutihkan area selangkangan, lho.

Kandungan mineral dan vitamin pada timun berperan dalam menjaga kesegaran kulit, sehingga kulit tidak terlihat kusam. Selain itu, timun juga mengandung vitamin A yang mampu menyamarkan warna kulit gelap yang tidak merata pada tubuh.

Cara memutihkan selangkangan dengan timun pun cukup mudah, yakni dengan memarut timun secukupnya kemudian gosok area selangkangan dengan parutan timun tadi secara perlahan, Setelah selesai, bilas dengan air hangat.

8. Oatmeal dan yogurt

Cara memutihkan selangkangan selanjutnya bisa dengan menggunakan oatmeal dan juga yogurt. Hal ini dikarenakan oatmeal yang dipercaya dapat mencerahkan kulit akibat eksim. Sementara yogurt disebut-sebut dapat meningkatkan kesehatan kulit karena mikroorganisme baik di dalam yogurt.

Caranya pun cukup mudah, yakni dengan mencampurkan oatmeal dengan yogurt dengan perbandingan 1 banding 1. Setelah itu diaduk dan dioleskan ke area kulit yang menghitam. Setelah itu diamkan selama kurang lebih 15 menit. Setelah selesai, bilas dengan air bersih.

Demikian adalah tips dan 8 cara memutihkan selangkangan dengan alami dan cepat. Semoga informasi di atas dapat menambahkan informasi dan juga wawasan bagi anda. Cara-cara di atas dipercaya bisa membuat kulit selangkangan lebih cerah. Tentunya jika anda melakukannya secara rutin sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal. (bbi)

Topik Terkait