img_title
Foto : Instagram/ @dr.richard_lee

IntipSeleb – Richard Lee, Dokter kecantikan resmi ditahan pada Senin, 27 Desember 2021 karena kasus dugaan ilegal akses dinyatakan rampung atau P21. Setelah ditahan, Richard Lee melalui adminnya membagikan video pembelaan.

Penahanan Richard Lee juga dikritik habis-habisan oleh Dokter Tirta. Lantas, seperti apa kelanjutannya? Yuk simak artikelnya di bawah ini!

Pembelaan Richard Lee

dr.richard_lee/instagram
Foto : dr.richard_lee/instagram

Admin YouTube Richard Lee mengunggah video pembelaan setelah ditahan atas kasus dugaan ilegal akses. Terdapat dua video yang diunggah dengan judul ‘SAYA DI TANGKAP LAGI!!! BANTU SAYA SHAREE VIDEO INI!! (DIPOST OLEH ADMIN)' dan 'SAYA BUTUH KEADILAN!!! CUMA KALIAN YANG BISA BANTU DOKTER RICHARD (DIPOST OLEH ADMIN)'.

Richard Lee menyatakan jika video tersebut telah diunggah artinya ia sudah ditahan. Dalam pengakuannya, Richard Lee tidak terima kembali dipenjara. Ia pun membuat video tersebut untuk mencari keadilan.

"Hai semuanya, saya buat video ini karena saya ingin berjuang. Karena saya yakin saya tidak bersalah. Demi Tuhan, langit, bumi, lahir, batin, saya tidak ikhlas saya dipenjara. Saya tidak ikhlas dituduh seperti ini. Sampai hukuman yang diancamkan ke saya 8 tahun. Ini nggak main-main," kata Richard Lee.

"Ini 25 Desember, saya harus cari keadilan untuk diri saya sendiri. Apa yang disangkakan ke saya? Yang disangkakan ke saya illegal access," tandasnya.

Singgung Oknum Kabur dari Karantina

instagram/dr.richard_lee
Foto : instagram/dr.richard_lee

Kemudian, Richard Lee membahas soal koruptor, pengguna narkoba, hingga orang yang kabur dari karantina. Ia menyatakan aksinya melakukan edukasi kecantikan tidak merugikan orang lain tapi mendapatkan ancaman 8 tahun penjara.

“Ini UU yang salah, sayanya yang salah, atau pasal yang dikenakan saya nih yang salah? Koruptor di luar sana, yang pakai narkoba, yang kabur dari karantina. Saya gak merugikan orang lain. Saya rugiin siapa? Negara rugi? Gak. Artis rugi? Gak. Gak ada yang dirugikan, (diancam) 8 tahun penjara,” papar Richard Lee.

Seolah menegaskan, Richard Lee kembali membahas soal oknum yang kabur dari karantina namun tidak merasakan dinginnya penjara. Padahal menurut Richard, kabur dari karantina sangat merugikan.

"Kabur dari karantina siapa yang rugi? Banyak banget gila. Kalau virus itu nyebar, satu negara bisa rugi, ekonomi bisa jatuh, runtuh risikonya. Saya rugiin siapa? Saya gemetaran setiap hari," sentil Richard Lee.

Dokter Tirta Tegas Membela

Instagram/dr.tirta
Foto : Instagram/dr.tirta

Melihat Richard Lee ditangkap, Dokter Tirta turut berkomentar. Ia tegas membela Richard Lee karena merasa edukasi produk kecantikan sangat bermanfaat untuk publik. Kemudian, Tirta membandingkan kasus Richard dengan oknum yang kabur dari karantina.

“@dr.richard_lee @dr.richardlee_official merupakan dokter yg hobi edukasi produk kecantikan dan bermanfaat buat publik. Lalu ditahan atas kasus "akses ilegal" d medsosnya, yg terkait kasus utamanya Dia dokter. Edukasi. Ga ada pertimbangan lain gitu ndan? Apakah dia potensi kabur? Saya rasa tidak,” ungkapnya di Instagram @dr.tirta, 28 Desember 2021.

“Kalo beliau ditahan? Apakah ini tidak membuat dokter laen menjadi takut edukasi mengenai produk kecantikan? Coba sebutkan dokter yg brani edukasi mengenai produk kencantikan setegas beliau? Sedikit yg bernyali. Saya jujur kecewa atas hal ini. Yg kabur karantina aja bisa bebas karena sopan,” tegas Dokter Tirta membela Richard Lee yang ditahan karena kasus dugaan ilegal akses. (nes)

Topik Terkait